HUMANIORA

Menteri Yohanna sarankan Via Vallen lapor ke Polisi

MONITOR, Jakarta – Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohanna Yembise angkat bicara mengenai dugaan pelecehan seksual yang dialami oleh pedangdut Via Vallen. Yohanna pun menyarankan agar Via melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwajib.

“Harus dilaporkan, karena UU sudah ada. Perempuan sekarang diperhitungkan dilindungi oleh negara, Hak Asasi perempuan ada yang harus dijaga. Dan mereka berhak untuk melapor,” kata Yohanna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (6/6).

Ia menuturkan, kaum laki-laki seharusnya menjaga harkat dan martabat seorang perempuan. Sebagai seorang perempuan, Yohanna menuturkan, dirinya pun akan bereaksi yang sama dengan Via jika mengalami hal serupa.

“Yang namanya perempuan mempunyai harga diri, harga martabat memang dijaga. Jadi ini merupakan pelecehan martabat perempuan, itu saja. Saya juga kalau didapat seperti itu kan pasti saya marah,” tuturnya.

Ia kemudian mengimbau agar siapapun, khususnya wanita dan anak-anak, yang mengalami kejadian serupa. “Yang jelas saya mengimbau ke kaum perempuan untuk melaporkan bila mana ada sesuatu masalah, atau sesuatu kekerasan yang terjadi terhadap mereka,” ujar Yohanna.

Yohana juga mengatakan, pihaknya telah melakukan berbagai upaya pencegahan terjadinya pelecehan seksual terhadap perempuan dan anak-anak. Salah satunya dengan mengkampanyekan anti kekerasan dan pelecehan terhadap perempuan dan anak oleh organisasi dunia PBB.

“Sekarang kan kampanye laki-laki terhadap perempuan sudah ada itu saja, kampanye global, kampanye PBB, Indonesia sudah mulai kampanyekan ini kemana-mana, agar laki-laki juga menghormati harkat dan martabat perempuan,” pungkasnya.

Recent Posts

KKP Musnahkan 23 Alat Tangkap Ikan Ilegal di Kalbar

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memusnahkan 23 alat tangkap ilegal di Kantor…

1 jam yang lalu

OCA Indonesia Sematkan AI untuk Perluas Layanan Chatbot

MONITOR, Jakarta - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaiknya tertuang…

7 jam yang lalu

DPR Apresiasi Kinerja Nadiem Makarim Selama Lima Tahun

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI Putra Nababan memberikan apresiasi atas kinerja Menteri Nadiem…

9 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Penghargaan Indonesia’s Biggest Companies Kategori Infrastructures Dalam Ajang Fortune Indonesia 100 Gala 2024

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk meraih penghargaan bergengsi Indonesia's Biggest Companies untuk…

12 jam yang lalu

Jasa Marga Salurkan Paket Sembako untuk Warga di Sekitar Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta

MONITOR, Jakarta - Sebagai bentuk kepedulian serta wujud nyata program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan…

13 jam yang lalu

Amran Perintahkan Irjen Laporkan Calo Pengadaan Barang di Lingkup Kementan

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman memerintahkan jajaran Inspektorat Jenderal (Itjen) untuk…

14 jam yang lalu