Muhaimin Iskandar berbincang dengan Ketua Umum IBTA Hengki Leo (dok: Twitter cak Imin)
MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua MPR Muhaimin Iskandar meminta pemerintahan Joko Widodo serius memperhatikan industri dalam negeri. Hal itu ia sampaikan saat menerima kunjungan dari Ketua Umum IBTA Hengki Leo beserta rombongan, Selasa (22/5).
Pelaku industri yang dimaksud, kata Muhaimin, lebih dikhususkan pada para pelaku home industri, dan yang terdampak langsung pada pabrik dan pekerjanya.
“Industri dalam negeri yang belum punya izin, harus dipermudah untuk mengurusnya,” ujar politikus yang akrab disapa Cak Imin ini.
Cak Imin menyadari, keberadaan pelaku industri lokal sangatlah penting. Untuk itu, wajar jika pelaku Industri dalam negeri meminta pemerintah untuk melindungi pengusaha lokal supaya bisa bersama-sama membangkitkan perekonomian dalam negeri dan melindungi serbuan dari pengusaha asing.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum IBTA Hengki Leo menaruh harapan besar kepada Cak Imin agar mampu menyuarakan ke presiden Jokowi terkait apirasi mereka untuk mendapatkan perlindungan dari pemerintah terkait eksistensi industri lokal.
MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…
MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…
MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…
MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…