SULAWESI

Prof Nurdin: Pemerintahan Selanjutnya Harus Lebih Baik

MONITOR, Palopo – Di bulan Ramadhan, Calon Gubernur Sulsel nomor urut 3, Prof. Nurdin Abdullah aktif melakukan kampanye dan dialog bersama tokoh masyarakat. Seperti Kampanye dialogis yang berlangsung di Jl.Kelapa, Kelurahan Lagaligo kecamatan Wara , Kota Palopo. Dalam kegiatan itu, Prof.Nurin Abdullah memaparkan visi dan misinya jika terpilih dalam Pilgub selama masa kerja 5 tahun kedepan, Senin (21/5).

Bupati Bantaeng non-aktif ini mengatakan, keputusannya untuk maju dalam pilgub bersama Andi Sudirman Sulaiman lebih didasarkan pada keinginan untuk membawa perubahan lebih baik.

“Pemerintahan yang ada selama ini, telah berupaya dengan keras, telah mampu membuat Sulsel ini baik. Namun, pemerintahan yang ada belum mampu membuat Sulsel menjadi lebih unggul, atau sejajar dengan propinsi lain,” ujarnya.

Selain itu, sosok Professor dengan segudang prestasi ini juga lebih senang melakukan kampanye dialogis karena menurutnya lebih efektif bagi masyarakat agar dapat melihat secara langsung calon pemimpinnya dalam menentukan pilihannya sejak dini.

“Bagaimana kita bisa tahu persoalan dimasyarakat kalau kita tidak membuka diri untuk bersentuhan langsung. Jadi Pemimpin itu bukan jadi penguasa tapi pemimpin itu melayani. Makanya, saya lebih baik untuk berdialog saling bertatap muka seperti ini,” katanya.

Lebih jauh, sosok peraih Bung Hatta Anti Corruptions Awards (BHACA) ini melanjutkan bahwa perubahan kearah yang lebih jaya memerlukan pemimpin yang gesit dalam bekerja secara nyata.

“Kita butuh sosok “panglima” (pemimpin) baru yang lebih cepat, lebih efektif antaranya dengan melakukan reformasi birokrasi, melaksanakan demokrasi dengan baik dan lainnya agar dapat menunjang percepatan perubahan,” tukasnya.

Recent Posts

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

3 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

5 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

6 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

6 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

15 jam yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

17 jam yang lalu