GAYA HIDUP

Penyebab Lidah Pahit Saat Sakit, Pernah Mengalaminya?

MONITOR- Tentunya Anda pernah mengalami lidah terasa pahit ketika Anda sedang sakit. Ada anggapan bahwa rasa pahit yang Anda rasakan berasal dari konsumsi obat-obatan, seperti antibiotik atu infeksi yang menyerang tubuh Anda. Namun, benarkah hal tersebut?

Seringkali sakit menjelma menjadi sangat menjengkelkan. Bagaimana tidak? Di saat badan Anda sudah terasa lemas karena menahan rasa sakit, ditambah lagi segala sesuatu yang Anda makan pun terasa tidak enak untuk dikonsumsi. Saat sakit, semua makanan favorit Anda selama ini menjadi tak nikmat lagi untuk disantap lantaran lidah terasa pahit. Akibatnya, baik nafsu maupun selera makan Anda pun menurun drastis. Namun, tahukah Anda apa penyebab lidah terasa pahit saat sakit?

Yuk, simak penjelasan lengkap penyebab lidah pahit saat sakit berikut ini!

Bagaimana proses tubuh Anda dalam mengenali suatu rasa tertentu?
Untuk mengetahui penyebab lidah pahit saat sakit, pertama-tama Anda harus mengetahui proses indera pencecap Anda dalam mengenali suatu rasa. Saat Anda mengonsumsi sesuatu, makanan atau minuman terlebih dulu akan masuk ke dalam rongga mulut untuk dihaluskan. Selama proses pengunyahan di dalam mulut, aroma makanan akan bergerak ke rongga hidung, yang kemudian membawa sinyal-sinyal tertentu ke area otak untuk memproses informasi mengenai bau.

Di saat yang bersamaan, kandungan zat-zat dalam makanan yang masuk ke mulut turut merangsang ujung-ujung syaraf pengecap yang kemudian diteruskan ke pusat syaraf pengecap di otak. Selanjutnya, otak akan menanggapi semua rangsangan tersebut sehingga Anda dapat mengetahui rasa suatu jenis makanan atau minuman yang Anda konsumsi.

Rasa yang Anda kecap saat makan sejatinya berasal dari interaksi yang terjadi antara rangsangan bahan makanan yang direspon oleh indera pencecap Anda dengan seperangkat reseptor sensorik. Reseptor-reseptor tersebut terletak di mulut, tenggorokan dan langit – langit mulut. Sedangkan reseptor sensorik yang paling bertanggung jawab untuk mengenali rasa terdapat pada lidah.

Lalu, apa yang berbeda di kala Anda sakit?
Anggapan awal yang berkembang di kalangan masyarakat dan medis adalah, bahwa penyebab lidah pahit saat sakit berasal dari konsumsi obat-obatan, seperti antibiotik atau infeksi yang menyerang tubuh Anda. Namun, hal ini ternyata salah. Jika diamati secara seksama, Anda akan menemukan tekstur berbentuk tonjolan – tonjolan halus pada lidah Anda. Tonjolan tersebutlah yang merupakan reseptor untuk mengenali berbagai macam rasa dasar seperti manis, asam, asin, pahit, dan gurih. Namun, selama sakit indra perasa Anda terutama pada lidah akan terganggu. Hal ini disebabkan karena di saat sakit, tubuh akan menghasilkan protein pengatur faktor nekrosis tumor atau yang dikenal didunia medis sebagai TNF (Tumor Necrosis Factor) dalam jumlah yang lebih banyak dari biasanya.

Protein TNF ini sejatinya dilepaskan oleh sistem kekebalan tubuh untuk membantu melawan penyakit dan peradangan yang diakibatkannya. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Hong Wang, PhD, seorang ahli biologi molekuler di Monell, protein TNF inilah yang bertanggung jawab untuk meningkatkan kepekaan terhadap rasa. Oleh karenanya lidah akan terasa menjadi lebih pahit disaat sakit dan apapun makanan yang Anda santap menjadi tidak nikmat seperti biasanya.

Penemuan tersebut telah membantah anggapan sebelumnya yang mengungkapkan penyebab lidah pahit saat sakit diakibatkan oleh infeksi, ataupun konsumsi obat-obatan, seperti antibiotik serta makanan yang Anda konsumsi saat tengah sakit. Kenyataannya, faktor-faktor tersebut tidak berperan signifikan dalam menghasilkan rasa pahit di lidah dan mulut selama Anda sakit. Apa yang sebenarnya terjadi adalah; indra perasa di lidah Anda terstimulasi oleh TNF untuk menghasilkan rasa pahit. Selain itu, TNF juga mempengaruhi respon otak Anda terhadap sinyal-sinyal perasa yang dikirimkan sehingga menghilangkan rasa asli dari makanan yang dikonsumsi.

Nah, itulah penyebab lidah pahit saat sakit. Memperbanyak minum air bermineral dan mengkonsumsi buah–buahan seperti jeruk dan lemon akan membantu Anda untuk mengurangi rasa pahit tersebut.

Namun, jika Anda tetap ingin menikmati setiap suap makanan yang Anda santap dengan tetap berselera, jaga kesehatan terus ya! Semoga bermanfaat!

Recent Posts

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

2 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

3 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

3 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

12 jam yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

14 jam yang lalu

Menteri Agama Imbau Jemaah Haji Doakan Palestina

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menekankan agar para jemaah haji Indonesia tidak bersikap…

19 jam yang lalu