SULAWESI

Prof Andalan Diserang Kampanye Hitam, Tim dan Relawan Diminta Sabar

MONITOR, Makassar – Tak henti-hentinya, serangan Black Campaign (kampanye hitam) terus dialami oleh pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel nomor urut 3, Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (Prof Andalan).

Dalam serangan black campaign tersebut, Prof Andalan dikatakan dalam selebaran sebagai “Cagub Pembohong” yang tersebar dimana-dimana.

Prof Nurdin Abdullah sebelumnya sudah mengklarifikasi bahwa smelter hanya tertunda dan bukan batal di produksi.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Tim Pemenangan Prof Andalan, Taufik Fachruddin meminta seluruh tim pemenangan, tim partai, relawan dan simpatisan untuk dapat melakukan penyisiran dan mengumpulkan selebaran-selebaran tersebut.

“Ini merupakan black campaign yang dilakukan oleh pihak lawan. Ini akan kita kumpulkan untuk menjadi alat bukti, bahwa gerakan kampanye hitam ini merupakan gerakan yang sangat massif dilakukan,” Ungkap Taufik Fachruddin Di Makassar, Jumat (11/5/18).

ketua tim pemenangan Prof Andalan tersebut mengatakan bahwa apa yang mereka lakukan adalah cara yang primitif Karena pada dasarnya kampanye hitam merupakan kampanye yang menjatuhkan lawan dengan cara yang tidak baik.

“Ini merupakan cara yang kotor. Mereka mencoba menyebar Selebaran untuk merusak citra pak Prof. Padahal kenyataannya tidak seperti itu mereka tidak berani bertarung secara sehat,” tambahnya.

Terlepas dari itu semua, Taufik Fachrudin mengingatkan kepada seluruh tim dan relawan untuk tidak melakukan hal-hal yang dapat merugikan.

“Saya berharap agar seluruh tim dan relawan menahan diri, bersabar dan tidak terpancing dengan selebaran-selebaran tersebut,” jelasnya.

Sebelumnya, Tim Prof Andalan Haeruddin Nurman mengatakan bahwa diduga bahwa selebaran itu dilakukan oleh lawan. Mereka saat ini berada dalam keadaan panik tingkat tinggi, mereka sudah tidak bisa beradu gagasan, mereka tidak mampu menjual karya mereka.

“Mereka berada pada kondisi panik tingkat tinggi, mereka tidak mampu bertarung ide dan gagasan makanya cara cara tidak fair seperti menyebar selebaran Black Campaign dilakukan untuk menjatuhkan kredibiltas kandidat kami”. Ungkap Haeruddin Nurman, Jumat, (11/5/2018).

Haerudddin Nurman Mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama sama melawan Black Campaign karena ini adalah praktek politik yang sangat buruk dan mencederai demokrasi.

“Kami mengajak Masyarakat Sulawesi Selatan melawan Black Campaign karena ini adalah praktek politik yang sangat buruk dan mencederai demokrasi”. Tutupnya.

Recent Posts

Prabowo: Peran Pimpinan Perguruan Tinggi Sangat Dinantikan Rakyat

MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menggelar Taklimat Presiden Republik Indonesia dengan Pimpinan Perguruan Tinggi…

2 jam yang lalu

Kemenhaj Panggil Travel Umrah yang Tak Penuhi Hak Jemaah

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Pengendalian Haji dan Umrah, Harun Al Rasyid, melakukan pemanggilan terhadap…

4 jam yang lalu

DPR: Urus Sertipikat Tanah Mandiri Lebih Murah dan Tanpa Calo!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi mendorong masyarakat…

6 jam yang lalu

Isra Mikraj di Istiqlal, Menag dan Menteri LH Serukan Pesan Ekoteologi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menghadirkan nuansa berbeda dalam Peringatan Isra Mikraj 1447…

7 jam yang lalu

Kunjungi NTB, Menhaj: Loyalitas Kita Hanya untuk Negara dan Jemaah

MONITOR, NTB - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, melakukan kunjungan supervisi…

10 jam yang lalu

Isra Mi’raj Momentum Memperkuat Iman dan Amal Sosial

MONITOR - Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah menjadi ruang refleksi penting bagi…

11 jam yang lalu