HEADLINE

KPK Ciduk Anggota Komisi XI DPR dari Demokrat

MONITOR, Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap salah seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI).

Juru Bicara KPK Febri Diansyah mengatakan, ada sembilan orang yang diamankan KPK pada Jumat malam (4/5) dari beberapa tempat di Jakarta.

“KPK mengamankan satu orang anggota DPR RI dan beberapa orang lain yang kami duga sebagai pihak pemberi,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, Sabtu dini hari (4/5).

Febri menegaskan, dari sembilan orang yang diamankan terdiri dari anggota DPR RI yang membidangi keuangan (komisi XI), swasta dan unsur lain.

Adapun Uang yang diamankan sekitar ratusan juta rupiah diduga terkait dengan proses usulan penganggaran. Saat ini KPK tengah melakukan pemeriksaan intensif terhadap sembilan orang yang sudah berada di KPK itu.

“Setelah satu kali 24 jam, kami akan sampaikan hasilkan kepada publik,” demikian Febri Diansyah.

Adapun teka-teki siapa anggota komisi XI DPR RI yang kena ciduk KPK belum pasti, namun informasi yang beredar di media mengarah pada anggota dari Fraksi Demokrat berinisial AS atau Amin Santoso.

Recent Posts

Menag Minta Haji 2024 Jadi yang Terbaik Sepanjang Kepemimpinan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta jajaran Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah…

14 menit yang lalu

KA Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung –…

3 jam yang lalu

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

10 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

14 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

14 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

17 jam yang lalu