Categories: NASIONALPOLITIK

Pakai Kemeja PDIP, Ruhut Sitompul Pindah Partai?

MONITOR, Jakarta – Mantan Politikus Demokrat Ruhut Sitompul membantah, jika dirinya sudah berlabuh sebagai kader PDI Perjuangan. Hal itu menanggapi beredarnya foto pemeran Si Poltak Raja Minyak yang sedang mengenakan kemeja merah dengan lambang kepala banteng hitam milik PDIP, bersama anggota Komisi III DPR RI Junimart Girsang.

Ia mengatakan, kemeja merah yang dikenakannya terkait dengan kegiatan kampanye pemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat dan Sihar Sitorus, beberapa waktu lalu.

“Kemarin kampanye aku diminta untuk membantu Pak Jarot dan Pak Sihar, kan hubungan aku walaupun aku di Demokrat aku kan sangat dekat dengan PDI Perjuangan,” kata Ruhut saat dihubungi, di Jakarta, Senin (30/4).

“Apalagi Bu Mega juga sangat percaya sama aku, aku juga orang yang dibesarkan Pak Taufik Kiemas (Alm), background keluarga kan juga gue keluarga TNI gitu aja bos,” tambahnya.

Menurut dia, kemeja merah itu memang disiapkan tim pemenangannya Djarot-Sihar, sehingga mau tidak mau harus dikenakan.

“Iyah mereka siapin semuanya, bajunya aku pakai dong. kan dikasih baju gitu keren aahh gitu ahh. Dan itu ketua tim sukses Pak Trimedia Panjaitan yang siapkan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ketika dipertegas apakah pengenaan kemeja merah itu sebagai bentuk signal dalam waktu dekat akan pindah ke PDIP?. Mantan anggota komisi III DPR RI itu menegaskan bahwa hubungannya dengan PDIP cukup baik.

“Aku selama ini sama PDIP sangat baik. waktu aku di DPR juga kan aku paling ngotot Puan Maharani harus jadi ketua DPR inget gak?, sampai gue naik ke podium, gue teriak hormati partai pemenang. tapi partai-partai lain aku juga berkawan semua,” paparnya.

“Oh belum, aku masih di Demokrat,” pungkasnya.

Recent Posts

Wamenhaj Tekankan PPIH 2026 Harus Paham Fiqh Haji Ramah Perempuan

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Haji dan Umrah, Dahnil Anzar Simanjuntak menilai pelaksanaan Diklat Petugas…

21 menit yang lalu

KKP Targetkan Indonesia Jadi Eksportir Tuna Nomor Satu di Jepang

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) siap memfasilitasi unit pengolahan ikan (UPI) yang…

6 jam yang lalu

Menag Harap UIN Ambon Jadi Pelopor Ilmu di Indonesia Timur

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meresmikan transformasi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon…

8 jam yang lalu

Prabowo: Peran Pimpinan Perguruan Tinggi Sangat Dinantikan Rakyat

MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menggelar Taklimat Presiden Republik Indonesia dengan Pimpinan Perguruan Tinggi…

16 jam yang lalu

Kemenhaj Panggil Travel Umrah yang Tak Penuhi Hak Jemaah

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Pengendalian Haji dan Umrah, Harun Al Rasyid, melakukan pemanggilan terhadap…

18 jam yang lalu

DPR: Urus Sertipikat Tanah Mandiri Lebih Murah dan Tanpa Calo!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi mendorong masyarakat…

20 jam yang lalu