NASIONAL

Oso Ungkap Alasan Hanura Tak Melirik Kursi Cawapres Jokowi

MONITOR, Jakarta – Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) tak begitu tertarik mencalonkan kadernya untuk menjadi kandidat cawapres di perhelatan pesta demokrasi mendatang. Padahal saat ini, sejumlah parpol yang merapatkan dukungan ke kubu Joko Widodo berlomba-lomba menyodorkan sejumlah nama kadernya.

Menanggapi hal ini, Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang mengaku partainya akan tetap mendukung Jokowi tanpa syarat apapun. Bahkan untuk urusan penentuan cawapres, politikus yang akrab disapa OSO ini menyerahkan sepenuhnya kepada Jokowi.

“Itu hak perogatif presiden. kita mendukung apa yang diputuskan. kita konsisten terserah Jokowi memilih siapa sebagai wakilnya, karena baik Wiranto sepakat mendukung Jokowi dan sepakat menyelesaikan tugasnya. Itu terserah Jokowi,” ujarnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (25/4).

Namun, apabila melihat dari hasil survey litbang Kompas yang menyebut Hanura berada di bawah 4 persen, OSO tetap optimis partainya sudah cukup siap menghadapi pilpres mendatang.

“Dulu 1 persen sekarang 4 persen ke bawah. Artinya, Hanura memang menentukan jadi kita jangan berandai andai. Tunggu tanggal mainnya,” tukasnya.

Dengan begitu, Ketua DPD RI ini merasa sangat yakin kalau partainya itu mampu memberikan kontribusi bagi bangsa. Selain itu, ia mengakui saat ini semakin bertambah kader yang mendaftar ke Hanura, sehingga ia menyimpulkan bahwa Hanura diterima cukup baik oleh masyarakat.

“Pasti insya Allah, karena semakin banyak orang mendaftar orang ke Hanura menjadi caleg, baik unsur DPD atau tokoh tokoh masyarakat dan mantan pejabat. Saya juga jadi bingung tapi ini tandanya bahwa Hanura diterima bangsa ini dan kalian pun mau mencaleg saya terima sumpah,” bebernya.

Recent Posts

Berdampak Sosial, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Donasi Kemanusiaan Untuk Palestina

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 menyalurkan donasi kemanusiaan senilai Rp3,5 miliar untuk Palestina.…

12 menit yang lalu

Menag Ajak Ribuan Jemaah Umrah Ajak Doakan Kemajuan Indonesia dan Perjuangan Palestina

MONITOR, Makkah - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar mengajak ribuan jemaah umrah untuk mendoakan Indonesia.…

3 jam yang lalu

Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 resmi berlangsung pagi ini di Istora Senayan Jakarta…

3 jam yang lalu

Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Minta Seluruh APK Diturunkan

MONITOR, Minahasa - Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda mengingatkan tanggal 24 November 2024 sudah memasuki…

4 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Penghargaan Emas dalam Ajang SNI Award 2024

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi dengan meraih Penghargaan Emas…

10 jam yang lalu

Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 siap digelar pada Minggu, 24 November 2024, di…

12 jam yang lalu