Categories: EKONOMI

Jelang Ramadhan 2018, Kemendag Antisipasi Naiknya Permintaan Bapok

MONITOR, Jakarta – Jelang puasa dan Lebaran 2018, Kementerian Perdagangan telah mengantisipasi potensi kenaikan permintaan barang kebutuhan pokok (bapok) yang dapat berpengaruh terhadap harga. Hal ini diungkapkan Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita saat Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) "Stabilisasi Harga dan Stok/Pasokan Barang Kebutuhan Pokok Menjelang Puasa dan Lebaran 2018/1439 H" yang berlangsung hari ini, Jumat (23/3) di Bandung, Jawa Barat.

Rakornas kali ini berbeda dengan sebelumnya karena selain melibatkan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadis Indag) Provinsi, turut pula mengundang para Bupati/Walikota dan Kadis Indag Kabupaten/Kota.

"Kemendag mengantisipasi sejak dini potensi kenaikan permintaan bapok menjelang puasa dan Lebaran 2018 melalui sinergi dengan Pemerintah Daerah dan pelaku usaha. Dengan demikian, diharapkan stok bapok cukup dan harga stabil sehingga dapat menjaga tingkat inflasi sesuai target sebesar 3,5%," tegas Mendag.

Dalam Rakornas tersebut, Mendag menjelaskan empat langkah strategis yang telah disiapkan Kemendag dalam menyambut HBKN ini. Pertama, melalui Penatalaksanaan, yaitu melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) dengan Pemerintah Daerah, instansi terkait, dan pelaku usaha; fasilitasi dengan BUMN & pelaku usaha; serta penugasan BULOG. 

Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) di 34 provinsi akan dijadwalkan berlangsung pada 16-30 April 2018, atau (H-45)-(H-30) puasa.

"Rakorda dimaksudkan untuk mengidentifikasi kondisi pasokan serta kesiapan pemerintah daerah dan pelaku usaha menghadapi potensi kenaikan permintaan," ungkap Mendag.

Pada periode tersebut juga akan dilakukan pemantauan pasar rakyat dan ritel modern, serta pemantauan gudang Bulog dan distributor.

"Jajaran Kemendag dan Pemerintah Daerah akan turun langsung ke lapangan seperti yang juga dilakukan oleh Presiden Joko Widodo. Pengendalian harga dan pemantauan stok tidak bisa dilakukan dari belakang meja," tandas Mendag. 

Recent Posts

Menteri Basuki Targetkan Bendungan Meniting NTB Selesai pada Agustus 2024

MONITOR, Lombok Barat - Dalam kunjungan kerja ke Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Menteri Pekerjaan…

1 jam yang lalu

Majalah dan Website Jadi Andalan Keterbukaan Informasi, Pertamina Grup Raih 7 Penghargaan SPS Awards 2024

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina (Persero) berkomitmen terhadap keterbukaan informasi publik melalui publikasi di berbagai saluran…

2 jam yang lalu

Kementan Panen, Serap Gabah dan Percepatan Tanam di Cirebon

MONITOR, Cirebon - Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan bersama Perum Bulog Kabupaten Cirebon…

3 jam yang lalu

Prosesi Peusijuek ASN Kemenag, Tradisi Adat Berangkat Haji di Aceh

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 33 jemaah haji dalam jajaran Kemenag Aceh Besar di peusijuek (tepung…

10 jam yang lalu

DPR Tinjau Penanganan Kasus dan Anggaran terhadap Mitra di Lampung

MONITOR, Jakarta - Tim Komisi III DPR RI melakukan Kunjungan Kerja Reses guna meninjau kinerja…

11 jam yang lalu

BSKJI Kemenperin: Standar Industri Hijau Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya untuk meningkatkan daya saing industri manufaktur yang menerapkan…

13 jam yang lalu