Categories: NASIONALPOLITIK

Polri Jabat PJ Gubernur, Fadli Zon Tegaskan Harus Ditolak

MONITOR, Jakarta – Penunjukan dua perwira polisi sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur di wilayah Suamtera Utara dan Jawa Barat terus menimbulkan kecurigaan. Di kalangan DPR, wacana ini pun menjadi perdebatan panas.

Meski Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengaku sudah mengantongi izin dari Presiden Joko Widodo, namun hal itu tak membuat kalangan DPR bersepakat. Seperti Fadli Zon, Wakil Ketua DPR ini masih mempertanyakan usulan Mendagri terkait hal itu.

Politisi Gerindra ini menyatakan, usulan itu akan berpotensi pada kecurangan dalam pilkada. Sebab, adanya Polri maupun TNI di lingkaran Pilkada menunjukkan ketidaknetralan suatu institusi. 

"Penunjukan dua jenderal aktif Polri akan mengarah pada kecurangan dalam pilkada dengan mengerahkan mesin birokrasi dan sebagainya. Karena orang yang ditunjuk itu tidak ada kaitannya atau orang yang tidak lazim. Jadi saya kira ini harus ditolak," ujar Fadli kepada wartawan.

Sementara disinggung mengenai keamanan pilkada, Fadli menegaskan hal itu bukanlah ranah gubernur namun tetap tugas aparat kepolisian. Sehingga, usulan mendagri tersebut harus direvisi.

"Itu kan urusan polisi, bukan urusan penjabat gubernur. Saya kira logikanya harus diselaraskan ya, bahwa untuk pengamanan itu bukan urusan plt gubernur. Plt gubernur untuk menjalankan pemerintahan. Dalam hal ini mendagri harus dikritik dan harus revisi usulan itu," tegasnya.

Diketahui sebelumnya, dua perwira tinggi Polri yakni Inspektur Jenderal Polisi M Iriawan dan Inspektur Jenderal Polisi Martuani Sormin, akan menjadi pelaksana tugas (plt) gubernur di provinsi yang akan menggelar Pilkada 2018. M Iriawan akan menjadi plt gubernur Jawa Barat, sementara Martuani Sormin akan menjadi plt gubernur Sumatera Utara. 

Recent Posts

Berangkatkan Mahasiswa ke Tiga Negara, UIN Jember Rilis Overseas Student Mobility Program

MONITOR, Jakarta - Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember…

38 menit yang lalu

Pasukan TNI Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Alexsander Parapak Korban Penembakan OPM

MONITOR, Timika - Pasca Aparat Keamanan (Apkam) Gabungan TNI Polri merebut Distrik Homeyo, Kabupaten Intan…

58 menit yang lalu

Dialog Bareng KAHMI dan ICMI, Prof Rokhmin: Negara ini Sakit Sebenarnya

MONITOR, Cirebon - Berbagai tantangan dan persoalan yang dialami bangsa Indonesia dinilai kian mengkhawatirkan dari…

1 jam yang lalu

Percepatan Tanam, Kementan Tinjau Tanaman Padi Organik di Magelang

MONITOR, Magelang - Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian RI, Suwandi terus berkeliling ke berbagai…

2 jam yang lalu

Perkuat Cybersecurity Indonesia, Telkom bersama F5 Kokohkan Kemitraan Strategis

MONITOR, Jakarta - Menjawab kebutuhan terhadap layanan keamanan digital yang terus meningkat di Indonesia, PT…

2 jam yang lalu

DPR Dorong Agar Kuota Haji Indonesia Bertambah

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang menyatakan pihaknya sedang berupaya…

10 jam yang lalu