Categories: BERITAMEGAPOLITAN

Ketua Fraksi Golkar Jakarta Pimpin Alumni UBK

MONITOR, Jakarta –  Ketua Fraksi Golkar DPRD Jakarta, Asraf Ali, dilantik menjadi Ketua Ikatan Alumi Universitas Bung Karno (UBK). 

Pelantikan Asraf sebagai Ketua Alumni UBK dikukuhkan langsung oleh Ketua Dewan Pendiri UBK, Rahmawati Soekarno Putri.

"Saya harapkan alumni UBK ini bisa menjadi garda dan pelopor bagi ajaran-ajaran Bung Karno. Semoga ini makin memberdayakan UBK dan izinkan saya ucapkan selamat," jelas Rahmawati dalam sambutannya di Universitas Bung Karno, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (27/1).

Sementara itu Asraf Ali yang terpilih menjadi ketua IKA UBK mengatakan, dengan adanya IKA UBK, diharapkan bisa menjadi wadah bagi alumni terhadap almamater dengan tetap menggelorakan nilai pemikiran Bung Karno nenuju bangsa yang kuat.

"Mudah-mudahan adanya ikatan alumni ini, bisa menggelorakan nilai pemikiran Bung Karno, menuju bangsa yang kuat dan berdiri diatas kaki sendiri," jelas Asraf.

Asraf Ali yang juga merupakan anggota DPRD DKI fraksi Partai Golkar,  terpilih menjadi ketua IKA UBK untuk periode 2017-2020, ia terpilih melalui Musyawarah Nasional Pertama yang di gelar awal Desember tahun lalu di Jakarta. 

Asraf mengantongi 41 suara dalam pemilihan yang mengalahkan Ali Akbar Tanjung.

Recent Posts

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

3 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

7 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

8 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

10 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

11 jam yang lalu

LBH GP Ansor Desak Nadiem Makarim Lindungi Mahasiswa Indonesia dari TPPO Berkedok Magang

MONITOR, Jakarta - LBH Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan…

13 jam yang lalu