Categories: NASIONALPOLITIK

Sempat Digadang Jadi Pengganti Mensos, Ini Kata Politisi Golkar

MONITOR, Jakarta – Dalam waktu dekat, Presiden Joko Widodo dikabarkan akan melakukan reshuffle terhadap jajaran kabinetnya. Beberapa menteri yang masuk daftar reshuffle adalah Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa.

Desas-desus yang sempat berkembang, dua punggawa dari Golkar yakni Idrus Marham dan Hetifah Sjaifudian kabarnya akan ditunjuk Jokowi untuk menggantikan posisi Khofifah sebagai Mensos. 

Terkait wacana itu, Hetifah yang merupakan anggota Komisi II DPR RI tidak membenarkan dan tidak pula menyangkal. "Biasa kan hal seperti itu (reshuffle) terjadi," ujarnya saat dihubungi Monitor, Selasa (16/1) malam.

Baginya, reshuffle merupakan hak prerogatif dari Presiden Jokowi untuk menunjuk siapapun yang berhak menduduki amanah tersebut. Politisi asal Bandung ini menyatakan, dirinya yakin Presiden Jokowi sangat cermat dalam menentukan calon pengganti Khofifah.

"Berikanlah kesempatan berpikir itu pada Pak Jokowi, beliau akan memikirkannya, beliau juga pasti akan cermat betul saat memikirkan hal tersebut," jelas Wasekjen DPP Golkar ini.

Bahkan dalam sisa waktu yang singkat ini, Hetifah berharap sosok yang nanti dipilih Jokowi bisa menyelesaikan tugas Mensos sebelumnya yang sudah diarahkan Presiden.

"Tentunya harus mampu melanjutkan atau menyelesaikan tugas-tugas menteri yang belum terselesaikan ya, karena ini tahun politik ya jadi harus benar-benar fokus mengemban," papar Hetifah.

Recent Posts

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

5 menit yang lalu

Puncak Hari Air Dunia ke-32, Menteri Basuki: Tingkatkan Kemampuan Mengelola Air

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Air Dunia (HAD) Tahun 2024, Kementerian Pekerjaan Umum…

21 menit yang lalu

Stasiun Bakamla Sambas Amankan Nelayan Nakal Pengguna Pukat Harimau

MONITOR, Jakarta - Stasiun Bakamla Sambas melalui unsurnya yakni Catamaran 505 bersama Satuan Kepolisian Air…

1 jam yang lalu

Dirut Pos Indonesia Bertemu Menag, Bahas Pelayanan Pengiriman Barang Jemaah Haji

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menerima kunjungan Direktur Utama Pos Indonesia Faizal…

1 jam yang lalu

Berikan Kuliah Hukum, Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar serta dosen tetap…

2 jam yang lalu

Shin Tae-yong Akui Garuda Muda Percaya Diri Hadapi Uzbekistan

MONITOR, Jakarta - Pelatih tim U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, optimistis anak asuhnya mampu meredam Uzbekistan,…

2 jam yang lalu