Categories: NASIONALPOLITIK

Politisi PKS Ingatkan Petani Optimalkan Bantuan Alsintan

MONITOR, Padang – Anggota DPR RI Fraksi PKS, Hermanto, mengingatkan petani penerima bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) untuk menggunakannya secara optimal.

"Kelompok tani harus berkoordinasi dengan kelompok tani lain dan dengan Dinas Pertanian di daerah guna mengoptimalkan penggunaan alsintan," kata Hermanto di Padang, Sumatera Barat.

Menurut Hermanto, tanpa koordinasi alsintan akan banyak menganggur sehingga potensi untuk meningkatkan produksi hasil pertanian bisa terganggu. Ia memberi contoh untuk traktor roda empat kemampuannya luar biasa karena bisa menggarap lahan satu kelompok tani seluas 20 sampai 25 hektare hanya dalam waktu seminggu.

"Setelah itu jika tidak ada koordinasi, mesin pertanian tersebut selanjutnya akan menganggur," kata anggota Komisi IV bidang Pertanian ini.

Hermanto mengungkapkan kebijakan negara melakukan modernisasi alsintan lalu memberikannya ke petani merupakan upaya mencapai kedaulatan pangan di tengah-tengah semakin menurunnya minat masyarakat untuk terjun ke sektor pertanian.

"Penduduk terus bertambah, semuanya butuh makan sementara pekerja sektor pertanian terus berkurang maka salah satu solusinya adalah modernisasi alsintan," kata Hermanto.

Politisi PKS ini meminta petani agar tidak mudah menjual tanahnya atau mengalihfungsikannya ke penggunaan lain.

"Negara kesulitan mencari lahan untuk cetak sawah baru, karena itu lahan yang masih ada di tangan petani saat ini amat berarti," katanya.

Hermanto mengatakan petani merupakan benteng penjaga yang berperan mencegah upaya berbagai pihak yang menghendaki alih fungsi lahan pertanian ke penggunaan lain. "Peran petani sangat strategis untuk ketersediaan dan kedaulatan pangan masa depan Indonesia," Pungkas Hermanto.

 

Recent Posts

KORNAS PJN Gelar Doa Bersama Pasca Penetapan Prabowo-Gibran oleh KPU

MONITOR, Pemalang - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara (KORNAS PJN) menggelar acara doa bersama dan…

38 menit yang lalu

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

1 jam yang lalu

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

2 jam yang lalu

Puncak Hari Air Dunia ke-32, Menteri Basuki: Tingkatkan Kemampuan Mengelola Air

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Air Dunia (HAD) Tahun 2024, Kementerian Pekerjaan Umum…

2 jam yang lalu

Stasiun Bakamla Sambas Amankan Nelayan Nakal Pengguna Pukat Harimau

MONITOR, Jakarta - Stasiun Bakamla Sambas melalui unsurnya yakni Catamaran 505 bersama Satuan Kepolisian Air…

3 jam yang lalu

Dirut Pos Indonesia Bertemu Menag, Bahas Pelayanan Pengiriman Barang Jemaah Haji

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menerima kunjungan Direktur Utama Pos Indonesia Faizal…

3 jam yang lalu