Categories: NASIONALPEMERINTAHAN

Kemendes PPDT Luncurkan Program Inovasi Desa

MONITOR, Jakarta – Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) luncurkan program inovasi desa guna melecut percepatan dan efektivitas penggunaan dana desa.

Program itu dicanangkan menyusul masifnya pembangunan desa dalam tiga tahun terakhir, sejak pemerintah menyalurkan dana desa mulai tahun 2015 yang jumlahnya terus meningkat setiap tahu.

"Program inovasi desa ini bertujuan untuk percepatan dan efektivitas penggunaan desa," ujar Direktur Jenderal Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PPMD) Kemendes PDTT, Taufik Madjid, di Jakarta, Minggu (31/12).

"Agar dana yang dikelola desa lebih efektif dan optimal, diperlukan upaya untuk mendorong terjadinya pertukaran pengetahuan dan inovasi antardesa, sehingga desa dapat saling belajar, memiliki masukan dan alternatif kegiatan dalam mengatasi persoalan pembangunan secara mandiri melalui pembangunan yang inovatif," ujar dia menambahkan.

Taufik juga mengajak seluruh komponen dan masyarakat desa untuk berperan aktif dalam menyukseskan program inovasi desa dan mendukung gerakan inovasi desa, khususnya dengan penyebarluasan pengetahuan dan inovasi dengan berbagai saluran komunikasi.

Sebelumnya, diselenggarakan Bursa Inovasi Desa di Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara, yang merupakan salah satu bentuk nyata dari gerakan inovasi desa.

Bursa Inovasi Desa merupakan wadah yang mempertemukan berbagai komponen desa untuk saling bertukar gagasan, pengetahuan dan inovasi yang dapat direplikasi di desa mereka.

Tidak hanya itu, Bursa Inovasi Desa juga menjadi media bagi pelaku pembangunan desa untuk memberikan masukan terhadap pengalaman inovasi yang sudah mereka lakukan namun belum terangkat.

Dalam program inovasi desa, pengembangan inovasi yang aplikatif, tidak bergantung pada teknologi tinggi atau pihak pemilik program, melainkan datang dari upaya-upaya masyarakat atau pemerintah desa.

Taufik berharap gerakan inovasi desa diharapkan dapat membangun momentum dan menjaring komitmen para pemangku kepentingan untuk berkolaborasi dan berkoordinasi dalam peningkatan kualitas pembangunan desa yang lebih inovatif. 

MONITOR, 

Recent Posts

437 Petugas Berangkat ke Saudi, Irjen Kemenag: Kepuasan Jemaah Haji Harus Meningkat

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 437 Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi diberangkatkan hari ini,…

8 menit yang lalu

DPD RI Usulkan Adanya UU Anti Money Politic

MONITOR, Jakarta - Untuk mewujudkan pemilu bersih perlu adanya UU Anti Money Politic dan penguatan…

36 menit yang lalu

Sebanyak 437 Petugas Haji Indonesia Segera Diberangkatkan ke Tanah Suci

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 437 petugas haji Indonesia dalam hitungan jam akan segera diberangkatkan ke…

1 jam yang lalu

Kini, Pelatihan Reguler Dilayani secara Digital

MONITOR, Jakarta - Layanan pelatihan regular atau tatap muka yang diselenggarakan Kementerian Agama melalui Pusdiklat…

2 jam yang lalu

Bus Salawat Ramah Lansia dan Disabilitas Disiapkan untuk Jemaah Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengecek kesiapan layanan bus salawat dan bus…

2 jam yang lalu

Kapuspen TNI Kunjungi Redaksi tirto.id Perkuat Kerja Sama Publikasi

MONITOR, Jakarta - Kepala Pusat Penerangan TNI (Kapuspen TNI) Mayjen TNI Dr. Nugraha Gumilar, M.Sc.,…

4 jam yang lalu