NASIONAL

Kapuspen TNI Kunjungi Redaksi tirto.id Perkuat Kerja Sama Publikasi

MONITOR, Jakarta – Kepala Pusat Penerangan TNI (Kapuspen TNI) Mayjen TNI Dr. Nugraha Gumilar, M.Sc., didampingi Kabidpenum Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi, Kabid MC Kolonel Sus Aidil dan Kabidpenpas Kolonel Kav Antonius Totok YP melaksanakan kunjungan ke redaksi media online tirto.id, bertempat di Jl. Madrasah No. 11A, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (07/05/2024).

Dalam pertemuan yang berlangsung dengan penuh kehangatan, Kapuspen TNI menyampaikan pentingnya aliansi atau kerja sama antara TNI dan media dalam menyaring dan menyebarkan informasi yang akurat ke publik serta mengatasi penyebaran berita hoax yang semakin meresahkan masyarakat.

“Puspen TNI berharap dengan bersilaturahmi ke jajaran Redaksi tirto.id, khususnya dalam upaya mengedepankan dan menyajikan informasi TNI yang berimbang dan faktual, kami meminta bantuan kerjasamanya dalam memberikan informasi supaya masyarakat mendapatkan informasi yang akurat,”  ujar Kapuspen TNI.

Pertemuan ini merupakan langkah strategis dalam memperkuat kerja sama antara TNI dan media massa untuk menghadapi tantangan informasi yang semakin kompleks serta menjadi ajang belajar dan saling bertukar pengalaman dalam dunia informasi dan jurnalistik.

Recent Posts

Kementan Gencarkan Gerakkan Tanam Mei di Grobogan untuk Percepatan Panen dan Antisipasi Penyerangan OPT

MONITOR, Jakarta - Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan), Suwandi, mengunjungi Kabupaten Grobogan untuk percepatan…

5 jam yang lalu

Hari Ke-2 Penilaian 236 Lahan UIII, Masyarakat Antusias Terima Tim KJPP

MONITOR, Depok - Penilaian 236 lahan atas nama Kementerian Agama oleh Tim Terpadu Penanganan Dampak…

7 jam yang lalu

Peluang Besar Ekspor dari Industri Linting Kertas Sigaret

MONITOR, Jakarta - Penyerapan tenaga kerja dan peningkatan devisa merupakan beberapa fungsi penting dari sektor…

8 jam yang lalu

PPIH Madinah Intensifkan Persiapan Keberangkatan Jemaah ke Makkah

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji gelombang pertama akan mulai didorong dari Madinah Al-Munawwarah ke Makkah…

11 jam yang lalu

Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 29 Zulkaidah

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Arab Saudi telah mengeluarkan kebijakan bahwa jemaah umrah masih bisa masuk…

13 jam yang lalu

Produsen Elektronik RI Jajaki Kerja Sama dengan Perusahaan Uzbekistan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian membuka peluang bagi para pelaku industri dalam negeri untuk memperluas…

13 jam yang lalu