Categories: NASIONALPOLITIK

Inilah 5 Poin Pernyataan Politik Golkar di Munaslub

MONITOR, Jakarta – Ketua SC (Steering Committee) Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar, Ibnu Munzir, membacakan pernyataan politik Partai Golkar 2017, di Jakarta Convention Center, Rabu malam (20/12).

Berikut 5 poin pernyataan politik pada Munaslub tersebut:

Poin kesatu, Partai Golkar menyatakan prihatin dengan paham aliran yang tidak berideologi Pancasila, serta terjadinya tindakan intoleransi dan persekusi yang dapat mengancam Kebhinekaan dan keutuhan bangsa.

Poin kedua, dalam rangka mewujudkan penyelenggaran negara yang bersih dan bebas korupsi, Partai Golkar mengajak aparat penegak hukum untuk terus memberantas korupsi, dan Partai Golkar tidak mendukung upaya pelemahan KPK.

Poin ketiga, Partai Golkar mengapresiasi kinerja pemerintah untuk menjaga pertumbuhan di atas lima persen, dan Partai Golkar juga mendukung program-program pro rakyat yang digulirkan oleh pemerintah.

Poin keempat, dalam rangka mendukung perjuangan bangsa Palestina meraih kemerdekaannya, Partai Golkar mendukung langkah Presiden Joko Widodo untuk memberikan dukungan kepada Pemerintah Palestina.

Poin kelima, sebagai pilar utama demokrasi partai politik harus berintegritas oleh karena itu Partai Golkar berkomitmen untuk mewujudkan politik bersih, transparan dan menjungjung tinggi etika politik yang bersumber dari ajaran agama dan nilai-nilai luhur budaya bangsa

Recent Posts

Larangan Toko Kelontong Beroperasi 24 Jam Bentuk Diskriminasi terhadap Pelaku Usaha Kecil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Nasim Khan menegaskan larangan agar toko kelontong…

13 menit yang lalu

Siswa MTsN 1 Pati Raih Medali Emas dan Perak Olimpiade Matematika Internasional di Thailand

MONITOR, Jakarta - Tiga siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Pati memboyong dua medali emas…

45 menit yang lalu

BNI Investor Daily Summit 2023, Ini Pesan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Presiden Joko Widodo berpendapat kerja sama tim menjadi hal krusial dalam menjaga…

1 jam yang lalu

Menag Minta Haji 2024 Jadi yang Terbaik Sepanjang Kepemimpinan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta jajaran Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah…

2 jam yang lalu

KA Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung –…

4 jam yang lalu

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

11 jam yang lalu