Categories: HUMANIORAPENDIDIKAN

Direktur Danareksa Sekuritas Terpilih Sebagai Ketua IKAUSAKTI 2017-2021

MONITOR, Jakarta – Dalam Musyawarah Nasional (Munas) III Ikatan Alumni Universitas Tri Sakti (IKAUSAKTI) yang digelar di Hotel Sahid, Jakarta, 9 September 2017 kemarin, Saidu Solihin terpilih menjadi Ketua IKAUSAKTI untuk periode 2017-2021.

Munas yang dihadiri oleh ratusan alumni perguruan tinggi yang beralamat di kawasan Grogol, Jakarta, tersebut ada 4 kandidat calon Ketua IKAUSAKTI. selain Saidu Solihin, ada Politisi Partai Golkar Azis Syamsuddin, Politisi Partai Demokrat Didik Mukrianto, Ketua IKAUSAKTI Jurusan Elektro, Adinda.

Pada proses pemilihan, masing-masing kandidat harus mendapat 3 dukungan alumni dari 3 jurusan. Dari tahapan ini rupanya hanya menghasilkan dua kandidat, yakni Saidu Solihin dan Azis Syamsuddin. Lolos babak pertama, membuat kedua kandidat harus head to head untuk pemilihan ketua dengan cara voting atau pemungutan suara langsung. Hasil dari pemungutan suara dari peserta akhirnya Saidu Solihin terpilih menjadi Ketua IKAUSAKTI.

Dengan terpilihnya pria yang menjabat sebagai Direktur PT. Danareksa Sekuritas tersebut, maka ia diberi mandat untuk menyusun Kepengurusan Ikatan Alumni Universitas Trisakti periode 2017 – 2021.

Ketika ditanya oleh wartawan mengenai IKAUSAKTI, eksponen 98 itu mengatakan alumni harus berperan dalam pengembangan kampus. "Tantangan sekarang berbeda dengan saat kita kuliah," ujarnya.

Untuk itu Saidu ingin menghimpun seluruh alumni yang terdiri dari beragam profesi itu. "Untuk menjadi satu kekuatan untuk membangkitkan kembali Trisakti," tegasnya.

"Kita akan berkontribusi positif untuk perkembangan almamater," tambahnya.

Ia menambahkan, kedepan akan menggalakkan forum pertemuan secara rutin dan membangun media komunikasi yang efektif untuk mempererat silaturrahmi alumni.

"Untuk itu akan kita bangun media komunikasi baik IT maupun media sosial dan mengadakan forum pertemuan langsung secara rutin," pungkasnya.

Recent Posts

KA Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung –…

14 menit yang lalu

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

7 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

11 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

12 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

15 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

15 jam yang lalu