Categories: BERITAPERISTIWA

Dilarang di Dalam, Aksi Bela Ulama 96 Digelar di Pelataran Istiqlal

Monitor, Jakarta – Aksi Bela Ulama yang digelar Presidium Alumni 212 atau ABU96 batal dilakukan di dalam Masjid Istiqlal. Pasalnya, pihak Masjid dengan tegas telah melarang kegiatan tersebut dilakukan di Masjid terbesar se Asia Tenggara tersebut.

Pantauan monitor.co.id, mereka melakukan aksinya di pintu belakang Massjid Istiqlal yang berada di dekat Stasiun Juanda, Jakarta Pusat. Massa aksi melantunkan sholawat dan zikir sambil menunggu yang belum datamg. 

Dari atas mobil komando, Ketua Presidium Alumni 212, Ustadz Ansufri Idrus Sambo menegaskan, pihaknya akan tetap bertahan di Masjid Istiqlal hingga Magrib. Bahkan jika massa semakin lama semakin banyak berdatangan, mereka akan bertahan sampai melaksanakan Salat Tarawih berjamaah. 

"Meskipun di dalam Masjid ada agenda dan pihak masjid telah melarang acara ini, kami tetap menunggu dan masuk ke dalam dan akan bertahan sampai salat tarawih," tegas Sambo di lokasi, Jumat (9/6).

Sambo mengaku heran, kenapa pihak pengelola Masjid Istiqlal melarang kegiatan yang dikhawatirkan gelar oleh Presidium alumni 212. Dia curiga, pihak Masjid mendapatkan tekanan dari atasan hingga tak memperbolehkan massa presidium alumni 212 melakukan kegiatannya.

"Ini kan masjid punya negara. Makanya mereka melarang kegiatan kita. Tapi sejatinya yang namanya masjid itu milik umat, jadi kita tetap akan bertahan disini," ujarnya. 

Recent Posts

Perjuangkan Isu Pendidikan di DPR, Gamal Soroti Profesi Guru Terbanyak Kena Pinjol

MONITOR, Jakarta - Anggota DPR RI dr. Gamal menyatakan siap memperjuangkan isu kesejahteraan masyarakat, termasuk…

9 menit yang lalu

Nuon Telkom Dukung Pengembangan Ekosistem Gim Lokal di IGDX 2024

MONITOR, Jakarta - PT Nuon Digital Indonesia (Nuon) yang merupakan anak perusahaan PT Telkom Indonesia…

50 menit yang lalu

Dongkrak Pendapatan Negara, Prabowo diharap Realisasikan Pembentukan BPN

MONITOR, Jakarta - Presiden terpilih diharapkan merealisasikan rencana pembentukan Badan Penerimaan Negara (BPN). Pasalnya, pelembagaan…

2 jam yang lalu

Pengamat Ekonomi Nilai Kinerja Menteri BUMN Jokowi-Ma’ruf Buruk

MONITOR, Jakarta - Kritikus Media Sosial, Agustinus Edy Kristianto, menilai kepemimpinan Erick Thohir sebagai Menteri…

3 jam yang lalu

Pengamat Ekonomi Ingatkan Pemerintahan Mendatang Sejahtetakan Rakyat

MONITOR, Jakarta - Pengamat Ekonomi, Yanuar Rizki, mengingatkan pemerintah untuk tidak terjebak dalam permainan kekuasaan,…

5 jam yang lalu

Wujudkan Birokrasi Berkualitas, Dirjen PPKTrans Kemendes PDTT Gaet Universitas Trilogi

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal (Dirjen) Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Transmigrasi (PPKTrans) Kementerian Desa, Pembangunan…

5 jam yang lalu