Sabtu, 27 April, 2024

Empat Cara Mudah Hilangkan Mata Panda

MONITOR, Jakarta – Mata panda adalah dimana terdapat garis hitam dibawah mata atau biasa disebut kantung mata. Kantung mata yang yang hitam kebanyakan disebabkan oleh kurangnya tidur, waktu tidur yang tidak sesuai atau kurangnya tidur. Normalnya manusia membutuhkan 7-8 jam tidur, untuk menciptakan tidur yang berkualitas. Jika kurang dari jam tidur yang disebutkan maka akan menyebabkan banyak penyakit salah satunya adalah perubahan kantung mata yang menghitam.

Tentu kantung mata yang menghitam membuat kebanyakan orang tidak percaya diri karna hal yang pertama dilihat dari orang lain ada laha wajah maka dari itu kita perlu menjaga kesehatan dan kebersihan wajah. Ada cara alami yang bisa digunakan dalam menghilangkan kantung mata itu tersebut, berikut beberapa bahan alami yang bisa digunakan.

1. Kantung Teh Celup Bekas

Gambar terkait

- Advertisement -

Mungkin sedikit di antara anda yang menyangka bahwa kantung teh bisa menyembuhkan bahkan menghilangkan kantung mata / mata panda secara alami. Di dalam kantung teh itu sendiri mengandung tanin yang sangat tinggi dan mampu untuk mengecilkan pori pori kulit wajah dan mengencangkan nya secara alami. Jika anda melakukan nya dengan rutin, insya allah kantung mata / mata panda akan mengurang bahkan menghilang secara alami.

Caranya:

  • Siapkan dua kantung teh bekas
  • Celupkan kantung teh tersebut kedalam air dingin selama 10-15 menit
  • Jika sudah anda bisa tempelkan kantung teh tersebut ke bagian mata anda
  • Diam kan selama 20 menit, kemudian bilas hingga bersih

2. Timun

Hasil gambar untuk kantung teh celup menghilangkan mata panda

Mungkin banyak di antara kalian yang sudah mengetahui cara ini, dengan menempelkan irisan mentimun sudah lama di percaya dapat mengurangi bahkan menghilangkan kantung mata / mata panda. Perlu anda ketahui, irisan ketimun tersebut memiliki sifat astrigen yang dipercaya bisa melancarkan peredaran darah pada bagian mata.

Caranya:

  • Siapkan mentimun yang segar, lalu iris dengan ketebalan 1 – 1,5 cm
  • Dengan posisi tiduran, tempelkan irisan mentimun ke area mata
  • Rasakan hawa sejuk dan tunggu hingga 30 menit
  • Agar lebih maksimal anda bisa menempelkan irisan mentimun, sambil memakai masker

3. Es Batu

Gambar terkait

Jika kalian suka menonton pertandingan tinju di tv kalian pasti pernah liat ketika jeda istirahat ronde petinju duduk di pojok ring untuk di kompres dengan es batu di bagian mata nya. Setelah saya cari tahu, ternyata memang benar es batu bisa menyembuhkan kantung mata yang turun / mata panda. Cara ini cukup efektif untuk menghilangkan mata panda.

Caranya:

  • Siapkan 2 buah es batu ukuran sedang atau sekepala tangan
  • Lalu anda bisa oleskan langsung es batu ke mata atau bisa juga es batu tersebut di lapisi waslap
  • Jika mata panda sudah parah anda bisa mengoleskan nya langsung

4. Masker Bengkoang

Gambar terkait

Tahukah anda jika masker bangoang di percaya mengandung banyak vitamin C dan vitamin B1 di dalam nya. Kandungan tersebut lah yang bisa menyebabkan kulit putih secara alami. Namun selain itu masker bengkoang juga mengandung air yang cukup tinggi, kandungan air tersebut yang dipercaya dapat mengurangi bahkan menghilangkan kantung mata / mata panda secara alami.

Caranya:

  • Haluskang bangkoang yang sudah di kupas, anda bisa memarut nya hingga halus
  • Lalu gunakan halusan dari bengkoang tersebut untuk masker wajah selama 30  menit
  • Akan tetapi keadaan wajah harus sudah bersih dari kotoran
  • Diamkan hingga benar benar meresap, lalu basuh memakai air dingin
  • Lakukanlah cara ini dengan rutin

 

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER