MONITOR, Lumajang – Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (PC) dikabarkan akan menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) masa khidmat 2025-2030 pada Sabtu 22 Februari 2025. Konfercab tersebut menjadi ajang untuk memilih pemimpin yang bisa menggerakkan roda organisasi sehingga bisa aktif dan berkembang dan mencetak kader yang militan.
Koordinator Bidang Sosial dan Kebencanaan PC Fatayat NU Lumajang, Mudrika mengatakan, PC Fatayat Lumajang menjadi role model Fatayat, dan pentingnya konfercab sebagai mandat organisasi tidak hanya sebagai pergantian seorang pemimpin.
“Konfercab ini bukan hanya sebatas pergantian kepemimpinan Fatayat NU saja, melainkan juga sebagai ajang menuangkan ide-ide cemerlang demi kemajuan Fatayat NU Lumajang,” ujarnya.
Ia berharap momen konfercab ini mampu menjadi forum evaluasi kepengurusan sebelumnya, penuangan gagasan, serta ide-ide cemerlang untuk lima tahun kepengurusan yang akan datang.
Ia juga mengapresiasi atas kinerja para pengurus Fatayat selama ini, sehingga bisa dikenal luar oleh masyarakat Lumajang.“Kami sampaikan terima kasih atas dedikasi, pengabdian, dan pengorbanan kader-kader Fatayat NU Lumajang demi kemajuan Nahdlatul Ulama,” ungkapnya.