Jumat, 22 November, 2024

Satgas Yonif Raider 200/BN Ajak Masyarakat Distrik Elelim Papua Pegunungan Kibarkan Merah Putih

MONITOR, Yalimo – Menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-78, Satgas Yonif Raider 200/BN melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan mengunjungi rumah-rumah masyarakat dan mengajak untuk memasang bendera merah putih di Kampung Wakolani, Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua Pegunungan, Senin (14/08/2023).

Danpos Elelim Letda Inf Destianto mengatakan bahwa kegiatan silaturahmi dengan mengunjungi rumah masyarakat tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat setempat dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan wilayah.

“Selain silaturahmi dan perkenalan, kita juga mengajak masyarakat dalam
memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 untuk memasang bendera merah putih di rumahnya,” kata Danpos, dikutip Selasa (15/08/2023).

Danpos menjelaskan pengibaran bendera merah putih di rumah-rumah masyarakat sebagai wujud kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

- Advertisement -

“Peran serta masyarakat dalam menyambut dan memeriahkan peringatan Kemerdekaan RI ke-78 dengan memasang bendera merah putih menunjukkan bahwa tanah Papua adalah bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia yang tidak terpisahkan,” ujar Danpos.

Sementara itu, Mama Ratri Pahobak (48), salah satu warga yang dikunjungi mengucapkan terima kasih karena telah bersilaturahmi.

“Terima kasih kepada bapak Tentara yang telah berkunjung ke rumah kami untuk bersilaturahmi dan memberi bendera merah putih kepada masyarakat Distrik Elelim,” ucapnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER