MONITOR, Jakarta – Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga, menyambut baik RUU Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS) yang sudah masuk inisiatif DPR RI.
Bintang mengingatkan, kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak bukan menjadi tanggung jawab pemerintah saja.
“Saya dan Kemen PPPA mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat untuk menguatkan sinergi guna mencegah terjadinya kasus kekerasan tersebut,” ujar Bintang dalam keterangannya, Kamis (20/1/2022).
Menteri asal Denpasar ini mengajak elemen masyarakat luas jika menemukan adanya indikasi kasus kekerasan baik terhadap anak dan perempuan, jangan segan-segan untuk melapor melalui layanan SAPA 129.
“Ayo bersama kita lawan kekerasan terhadap perempuan dan anak untuk mewujudkan Indonesia yang ramah perempuan dan anak!” seru Politikus PDI Perjuangan ini.