Rabu, 27 November, 2024

Gelar Doa Bersama, Dirut LPDB-KUMKM: Saya Percaya Keadaan Ini Cobaan

MONITOR, Jakarta – Direktur Utama Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB-KUMKM) Supomo dan segenap pegawai LPDB-KUMKM menggelar doa bersama yang diikuti oleh sebanyak 374 pegawai LPDB-KUMKM melalui aplikasi Zoom Meeting di Jakarta, Senin (12/07/2021).

Dalam situasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang berlaku di wilayah Jawa dan Bali, dan kebijakan pembagian bekerja dari rumah (work from home) dan bekerja dari kantor (work from office) yang diterapkan LPDB-KUMKM, kegiatan doa bersama digelar secara virtual dengan tujuan mendoakan para pegawai dan keluarga pegawai LPDB-KUMKM, serta negara Indonesia agar segera terbebas dari wabah pandemi Covid-19.

“Akhir-akhir ini angka penyebaran Covid-19 di Indonesia semakin meningkat dan sangat mengkhawatirkan. Saya percaya keadaan ini merupakan cobaan dari Yang Maha Kuasa dan terjadi atas seijin Sang Pencipta. Dengan bermunajat, kita bersama-sama meyakini bahwa hanya Dia lah yang bisa menolong kita dan hanya Dia lah yang mampu menghilangkan segala cobaan ini, serta memberi kita jalan kebaikan,” ungkap Supomo. 

Sebagai umat beragama, selain ikhtiar dengan vaksinasi dan protokol kesehatan yang ketat, sudah sepatutnya kita bermunajat memohon kepada Allah SWT agar virus Covid-19 lekas pergi dari Bumi Pertiwi dan kehidupan dapat berjalan seperti sedia kala.

- Advertisement -

“Dengan niat yang tulus kita berdoa untuk kebaikan semuanya, untuk kesehatan dan kesembuhan semua pegawai dan keluarga pegawai, serta untuk semua para tenaga kesehatan diberi kekuatan dan kesehatan untuk terus dapat melayani rakyat Indonesia. Dengan doa yang kita dipanjatkan dan ikhtiar yang kita jalani, maka Insya Allah Tuhan akan mengabulkan doa dan permohonan kita,” harap Supomo.

Sebelumnya, LPDB-KUMKM telah menerapkan sistem kerja 25 persen pegawai bekerja dari kantor. Sedangkan, sisanya sebanyak 75 persen pegawai bekerja dari rumah. Selain itu, pada Rabu, 7 Juli 2021, LPDB-KUMKM telah melaksanakan kegiatan vaksinasi Covid-19 untuk pegawai dan keluarga pegawai di lingkup LPDB-KUMKM, Kementerian Koperasi dan UKM, juga lingkup Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

“Di tengah situasi Covid-19 yang semakin mengganas, dan juga mengingat beberapa pegawai terpapar Covid-19, dalam dua minggu ini kami menerapkan sistem bekerja dari rumah (WFH). Meskipun demikian, kita tetap dapat berkumpul melalui virtual untuk bersama-sama memanjatkan doa kepada Allah untuk memohon ampun dan meminta petunjukNya. Kiranya Tuhan mengabulkan doa-doa tulus kita dan segera membebaskan kita dari wabah Covid-19,” harap Supomo.

Sementara itu, Direktur Umum dan Hukum Jaenal Aripin mengatakan dalam kondisi serba terbatas saat ini, yang bisa kita lakukan hanyalah berikhtiar dan berdoa. Ikhtiar berarti kita berusaha semaksimal mungkin menjalankan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah, sedangkan berdoa berarti menyerahkan diri dan memohon kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

Dengan kondisi serba terbatas, kita diminta pemerintah untuk tetap melakukan aktivitas dan tanggung jawab kita dalam menyalurkan pinjaman/pembiayaan kepada pelaku usaha koperasi dan UMKM. Oleh karena itu, kita memohon kepada Yang Maha Kuasa untuk tetap diberikan kesehatan dan perlindungan dari wabah bencana Covid-19.

Kegiatan doa bersama tersebut dipandu sesuai dengan agama yang ada di Indonesia dan yang dianut oleh pegawai LPDB-KUMKM, di antaranya Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik, dan Hindu.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER