Jumat, 29 November, 2024

Anies Minta Warga Tetap Patuhi Prokes saat Tarawih di Masjid

MONITOR, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menginstruksikan agar seluruh masjid di Jakarta dibersihkan. Tentunya, bagian masjid dibersihkan dengan disinfektan, lalu diberikan penanda jarak dipasang dan handsanitizer/masker juga perlu disiapkan.

Hal ini dilakukan agar masjid tetap aman dan nyaman digunakan untuk melaksanakan ibadah shalat tarawih di masa pandemi ini.

“Ini adalah ikhtiar kita bersama agar dapat menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadan dengan aman sekaligus melindungi sesama dan keluarga,” kata Anies Baswedan, saat meninjau salah satu lokasi masjid di Jakarta.

Orang nomor wahid di Jakarta ini menyadari masyarakat tentu rindu untuk bersama-sama bersujud menunaikan salat tarawih di masjid. Ia berharap, kesempatan ini tidak disia-siakan, namun dengan tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.

- Advertisement -

“Kita terus menyosialisasikan penerapan protokol kesehatan kepada pengurus masjid dan musala guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19, yaitu pemakaian masker, menjaga jarak dan pemeriksaan suhu tubuh dan cuci tangan pakai sabun,” pungkas Anies.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER