Jumat, 22 November, 2024

Soal Peningkatan Prestasi Olaraga, Ini Kata Wakil Walikota Depok

MONITOR, Depok – Wakil Walikota Depok, Imam Budi Hartono (IBH) mengatakan pihaknya berkomitmen meningkatkan prestasi olahraga. Menurutnya, itu dibuktikan dengan pemugaran Stadion Merpati, Stadion Mahakam dan Stadion Sukatani serta diresmikannya Alun-alun Kota Depok.

“Kami sebagai pemerintah tentu memfasilitasi kebijakan-kebijakan dan sarana prasarana yang dapat memajukan olahraga di Kota Depok,” katanya, Selasa (23/03).

Dijelaskannya, untuk pembinaan atlet kewenangannya berada di Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Depok. Namun, pihaknya juga mendorong KONI Kota Depok untuk lebih baik ke depannya.

“Kami mendorong KONI Depok untuk semakin baik ke depan. Harapannya agar prestasi Kota Depok semakin baik di tingkat provinsi hingga nasional,” jelasnya.

- Advertisement -

Lebih lanjut IBH menjelaskan, ke depan pihaknya juga akan membangun sport center di tiap kecamatan. Tujuannya, tentu untuk memajukan prestasi olahraga dan meningkatkan kesehatan warga Depok.

“Kami ingin prestasi olahraga di Kota Depok maju dan warganya sehat,” pungkasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER