Minggu, 22 Desember, 2024

IHSG Diperkirakan Melemah, Saham Ini Jadi Pertimbangan Investor

MONITOR, Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (18/9), diperkirakan melemah.

“Pergerakan IHSG ini berdasarkan indikator teknikal MACD telah membentuk pola deadcross di area positif. Sementara itu, stochastic dan RSI mulai menunjukkan sinyal negatif,” kata analis Binaartha Sekuritas, Nafan Aji, dalam risetnya.

Di sisi lain, terlihat pola downward bar yang mengindikasikan adanya potensi pelemahan lanjutan pada pergerakan IHSG ini sehingga berpeluang menuju ke support terdekat.

Menurut Nafan, berdasarkan rasio fibonacci support dan resistance berada pada 4.975,54 hingga 5.097,14.

- Advertisement -

Sedangkan saham-saham yang dapat menjadi pertimbangan investor di antaranya, PT AKR Corporindo Tbk (AKRA), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT BPD Jawa Barat Tbk (BJBR), PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP).

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER