Minggu, 24 November, 2024

Usai Bertemu Puan, Demokrat Siap Kawal Penanganan Covid-19 hingga Pilkada

MONITOR, Jakarta – Kunjungan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ke kompleks parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (6/8) kemarin, menunjukkan komitmen partai berlambang bintang mercy ini terhadap isu-isu kebangsaan.

Saat bertemu Ketua DPR RI, Puan Maharani, AHY pun berdiskusi banyak hal mengenai isu-isu strategis kebangsaan. Salah satunya, yakni komitmen untuk bersama-sama mengawal penanganan Covid-19.

Selain itu, AHY mengungkapkan Demokrat siap menyukseskan penyelenggaraan Pilkada 2020 dan juga bersama-sama menghadapi tantangan ekonomi Indonesia ke depan.

“Kami pun menitipkan aspirasi kepada Mbak Puan, agar wakil-wakil rakyat kita dapat terus berkontribusi dan memperjuangkan kepentingan rakyat Indonesia,” kata AHY dalam keterangannya di Jakarta.

- Advertisement -

Dalam kesempatan itu, Puan juga merespon baik kerjasama bersama Partai demokrat. Politikus PDI Perjuangan ini menitipkan pesan untuk terus menjalin komunikasi politik yang baik, bahkan secara informal.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER