MONITOR, Jakarta – Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) RI sekaligus Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta, menerima kunjungan Wakil Menteri Luar Negeri Rusia, Mikhail Leonidovich Bogdanov, di Jakarta, Selasa (27/5/2025).
Bogdanov juga sekaligus adalah Utusan Khusus Presiden Rusia untuk Timur Tengah, Afrika, dan Dunia Islam secara umum.
Dalam pembicaraan selama 3,5 jam, kedua Wakil Menteri Luar Negeri bertukar pandangan dan membahas perkembangan situasi di Timur Tengah, dengan perhatian khusus pada isu Palestina, Suriah, dan keamanan kawasan.
Anis Matta mengatakan, pertemuan berlangsung sangat produktif dan diyakini akan berkontribusi positif untuk mendekatkan cara pandang kedua negara tentang isu-isu yang dibicarakan, termasuk soal Palestina.

“Dalam isu Palestina, kita memiliki kedekatan (pandangan) yang sangat baik sekali,” sebut Anis Matta seusai pertemuan.
Anis Matta berharap kedekatan pandangan antara Indonesia dan Rusia dalam sejumlah isu ini bisa menjadi awal untuk mencari dan melakukan peran yang lebih produktif di kawasan.
“Terutama ketika (Indonesia) di bawah Pemerintahan Presiden Prabowo (Subianto), ada keinginan politik yang sangat kuat untuk ikut memberikan kontribusi positif bagi kawasan Timur Tengah dan Dunia Islam secara umum,” lanjut Anis Matta.
Indonesia pun ingin membangun hubungan yang jauh lebih kuat lagi dengan kawasan, tidak hanya di bidang budaya, agama, dan ekonomi, tetapi juga politik yang lebih erat.
“(Termasuk) semua upaya yang mungkin kita lakukan bersama dalam rangka mendukung kemerdekaan Palestina,” tegas Anis Matta.