PENDIDIKAN

UIN Jakarta dan IAIN Ambon Sinergi Dorong Pembangunan Sosial Lokal Ambon

MONITOR, Jakarta – Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta dan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon sepakat bersinergi dalam mendorong pembangunan sosial lokal Ambon. Sinergi ini menjadi bagian dari upaya merealisasikan kerja sama Tridarma perguruan tinggi.

Kesepakatan kerja sama terealisasi dalam kunjungan pimpinan IAIN Ambon ke UIN Jakarta, Senin (20/1/25). Kunjungan ini dipimpin Rektor IAIN Ambon, Abidin Wakano. Turut mendampingi, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Ambon, Saidin Ernas, Dekan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah IAIN Ambon, Moh. Yamin Rumra, dan Ketua LPM IAIN Ambon Nurhasanah.

Kunjungan mereka diterima Rektor UIN Jakarta, Asep Saepudin Jahar. Turut mendampingi, Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Kelembagaan Din Wahid, Kepala Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan dan Kerjasama, Sri Ilham Lubis, Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Amelia Fauzia.

Rektor IAIN Ambon, Abidin Wakano, menyampaikan keinginan kampusnya untuk menjadi PTKIN unggulan di kawasan timur Indonesia sekaligus harapan terjalinnya kerja sama Tridarma perguruan tinggi. Menurutnya, MoU yang terjalin bisa menandai langkah strategis kedua perguruan tinggi Islam dalam memperkuat kerja sama akademik, penelitian, pengabdian masyarakat, dan pengembangan sumber daya manusia yang dapat memberikan manfaat bagi kedua lembaga.

“UIN Jakarta memiliki banyak ahli dalam bidang ilmu yang ingin kami kembangkan. Sebagai UIN terbesar dan terdepan, kunjungan kami ke sini merupakan langkah yang sangat tepat,” ungkap Abidin Wakano.

Rektor Abidin Wakano mengungkapkan, Ambon merupakan daerah dengan potensi yang sangat besar, yang membutuhkan peran perguruan tinggi untuk memberdayakannya. Untuk itu ia berharap betul MoU dengan UIN Jakarta bisa terjalin guna mengoptimalkan pembangunan sosial Ambon.

“Ambon, dengan perjalanan panjang sejarahnya, menyimpan berbagai potensi luar biasa. Kami berharap ke depan kerja sama ini dapat terwujud untuk memaksimalkan potensi tersebut,” ujar Rektor IAIN Ambon.

Rektor UIN Jakarta, Asep Saepudin Jahar, menyampaikan terima kasih atas kunjungan IAIN Ambon dan menyambut baik harapan kerja sama yang disampaikan. UIN Jakarta, tegasnya, siap mendampingi IAIN Ambon dalam berbagai upaya pengembangan, dengan penekanan untuk segera merealisasikan rencana yang telah dibahas.

Untuk itu, Rektor Asep Jahar berharap betul MoU yang ditandatangani bisa direalisasikan dengan lebih nyata. “Semoga hal ini dapat direalisasikan tahun ini juga. Apa yang bisa kita upayakan, segera dirancang,” ujarnya.

Beberapa program yang bisa dikerjasamakan di antaranya kolaborasi riset terkait pembangunan sosial lokal Ambon, kerjasama publikasi, dan pertukaran dosen mengajar. Begitu juga penguatan sumber daya dosen dan tenaga kependidikan.

Kunjungan selanjutnya diisi kegiatan penandatanganan nota kesepahaman kerjasama antara Rektor UIN Jakarta dan Rektor IAIN Ambon. Selanjutnya kegiatan diisi dengan diskusi pendalaman implementasi program kerjasama.

Recent Posts

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

3 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

5 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

6 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

6 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

14 jam yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

17 jam yang lalu