HANKAM

1.300 Pelari Ramaikan Bakamla RI Fun Run di Bengkulu

MONITOR, Bengkulu – Semarakkan hari jadi yang ke-19 tahun, Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) sukses menyelenggarakan acara Fun Run 10K dan 5K, di Sport Center Pantai Panjang, Bengkulu, Minggu (8/12/2024).

“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, saya melepas peserta lari 10K Bakamla RI Fun Run,” ucap Laksdya TNI Dr. Irvansyah saat mengangkat bendera start, tanda Fun Run dimulai. Kegiatan ini diikuti oleh 1.300 peserta dari berbagai kalangan, mulai dari masyarakat pesisir, pegawai, mahasiswa, hingga pelajar.

Para peserta berlomba dalam dua kategori, yaitu 10 kilometer dan 5 kilometer. Untuk kategori 10K, rute dimulai dari Sport Center Pantai Panjang, melewati Taman Berkas, KM. Marola, Pantai Ujung, Pantai Pasir Putih, dan kembali ke Sport Center Pantai Panjang. Sedangkan kategori 5K melalui rute Sport Center Pantai Panjang, Hotel Nala Sea Side, Pantai Panjang, Jl. Nala, Bunderan Belakang Hotel Grage, hingga kembali ke Sport Center.

Plt. Gubernur Bengkulu Dr. H. Rosjonsyah Syahili Sibarani, S.Sos. M.Si., turut hadir dalam acara ini dan berkesempatan melepas pelari kategori 5K.

Laksdya TNI Dr. Irvansyah menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi olahraga, tetapi juga sarana untuk memperkenalkan keindahan Bengkulu kepada publik. “Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat serta memotivasi masyarakat untuk terus hidup sehat,” ujarnya.

“Awalnya kegiatan di Bengkulu berawal dari Penandatanganan Nota Kesepahaman Hibah Lahan untuk pembangunan Stasiun Bakamla RI, namun tidak ada salahnya kita lakukan hal lain yang bermanfaat, untuk memeriahkan HUT Ke-19 Bakamla RI”, tambah Laksdya TNI Dr. Irvansyah. 

Kategori lomba yang diselenggarakan meliputi: 10K Nasional Putra dan Putri, 5K Master Lokal Putra dan Putri, 5K Umum Lokal Putra dan Putri, 5K Pelajar Putra dan Putri. 

Plt. Gubernur Bengkulu mengungkapkan kebanggaannya atas penyelenggaraan acara ini. “Ini bukan sekadar acara olahraga, tetapi momen untuk mempererat hubungan antara Pemerintah Bengkulu dan Bakamla RI. Kami berharap acara ini bisa kembali digelar di tahun mendatang,” ujarnya.

Selain lomba lari, peserta dan pengunjung juga dimanjakan dengan hiburan musik dari artis lokal, bazar UMKM, serta berbagai doorprize menarik, termasuk hadiah utama berupa sepeda motor.

Antusiasme peserta terasa dari kisah Andreas, salah satu pelajar yang berpartisipasi dalam kategori 5K. “Saya sudah mempersiapkan diri jauh-jauh hari. Udara sejuk dan pemandangan indah membuat saya merasakan ‘fun’-nya,” ungkapnya.

Acara Fun Run Bakamla RI ini menjadi momentum istimewa untuk merayakan ulang tahun ke-19 Bakamla RI, sekaligus menggaungkan pesan pentingnya keamanan laut dan gaya hidup sehat di kalangan masyarakat.

Recent Posts

Terima Audiensi Eks JI, Wamenag Minta Aktivitas Jadi Bukti

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama H. R. Muhammad Syafi’i menyambut baik proses reintegrasi para…

27 menit yang lalu

Hadiri Pelantikan Perwira TNI-Polri, Puan: Jangan Pernah Khianati Rakyat dan Negara!

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri acara pelantikan Perwira TNI/Polri tahun 2025…

2 jam yang lalu

Dirjen PHU Kemenag: Regulasi Haji Berubah Hampir Setiap Tahun

MONITOR, Badung – Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Kemenag Hilman Latief mengatakan penyelenggaraan…

2 jam yang lalu

Seleksi Wawancara BIB Kemenag 2025 Masuki Hari Terakhir Sasar Calon Awardee S1 Dalam Negeri

MONITOR, Jakarta - Seleksi wawancara Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) Kemenag Tahun 2025, telah memasuki hari…

2 jam yang lalu

Kemenimipas dan Kejaksaan Lakukan Serah Terima Pengalihan Rupbasan Tahap Dua

MONITOR, Jakarta - Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) secara resmi melaksanakan pengalihan pengelolaan Rumah Penyimpanan…

3 jam yang lalu

Menag Bahas Kerja Sama Pendidikan dan Ekoteologi dengan Dubes AS

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menerima kunjungan Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk…

4 jam yang lalu