Selasa, 12 November, 2024

Mahasiswa UIN Sumut Raih Prestasi Nasional dari Tong Sampah Pintar

MONITOR, Jakarta – Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN Sumut) kembali torehkan prestasi nasional. Dhimas Kurniawan, Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sumut mendapat Beasiswa Produk Inovatif TFI–KSE 2024 yang diselenggarakan Yayasan Karya Salemba Empat (KSE). Program inididanai oleh Give2Asia.

“Alhamdulillah dari ‘Tong Sampah Pintar’ Saya dapat mengharumkan nama baik UIN Sumatera Utara di kancah nasional. Semoga menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya,” kata Dhimas Kurniawan, di Medan, Kamis (3/10/2024).

“Tong Sampah Pintar ini mampu membedakan tempat pembuangan antara sampah organik dan non organik tanpa adanya sentuhan manusia,” sambung Dhimas Kurniawan.

Dhimas Kurniawan menjelaskan bahwa Tong Sampah Pintar bekerja dengan sensor yang secara langsung menginstruksikan, setelah mendeteksi jenis sampah organik atau non organik yang akan dibuang pada tempat sampah. Cuplikan produk dapat disimak pada link ini: https://tfi.kse.or.id/tfi-kse-2024/tong-sampah-pintar.

- Advertisement -

“Pada bulan Mei 2024, Saya diundang untuk mengukuti Camp dan Implementasi Technology For Indonesia (TFI) di Hotel Sahid Jakarta. Selanjutnya, Saya bersama Tim, mendapatkan pembinaan dan pembekalan atas produk tersebut,” jelas Dhimas Kurniawan.

Pada September sampai Oktober 2024, Dhimas Kurniawan diundang lagi untuk magang dalam proses pengembangan serta memproduksi alat tersebut sebagai contoh (Pilot) di Jakarta. Program magang ini bekerja sama dengan Bank BNI yang berkomitmen untuk mendukung produksi tong sampah pintar agar bisa layak dipakai di lingkungan masyarakat.

Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sumut, Zulham, didampingi Ketua Prodi Ilmu Komputer, Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Ilka Zufria, menyampaikan kebanggaannya atas capaian dan raihan mahasiswanya, yang mampu bersaing pada skala nasional pada program Inovasi KSE tahun 2024.

“Kita sangat bangga dengan pencapaian Dhimas, dukungan segenap pihak terutama Rektor UIN Sumut, Nurhayati yang memiliki visi menjadikan UIN Sumut sebagai Smart Islamic University. Seluruh unsur pimpinan FST dan Dekanat akan melakukan upaya terbaik memfasilitasi pengembangan skill mahasiswa seperti Dhimas ini dalam bidang rekayasa alat pintar (Intelligent System) terutama menghadapi perkembangan teknologi saat ini,” ujar Zulham.

Zulham berharap produk Tong Sampah Pintar ini dapat mendukung program Eco Green Campus di UIN Sumut terkhusus di Fakultas Sains dan Teknologi UINSU Medan.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER