Rabu, 18 September, 2024

Layanan ASTINet, Internet Dedicated Tercepat dari Telkom

MONITOR, Jakarta – Perkembangan teknologi dan meningkatnya penggunaan aplikasi berbasis data menuntut solusi internet yang tidak hanya memenuhi kebutuhan dasar, tetapi juga perlunya koneksi internet berkecepatan tinggi. Melihat adanya kebutuhan yang tinggi di masyarakat, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui produk internet cepatnya, yaitu ASTINet, memberikan layanan internet dedicated yang dirancang untuk memberikan solusi internet bagi segmen middle hingga high-end market di Indonesia.

ASTINet menawarkan konektivitas global dan domestik dengan jaminan rasio bandwidth 1:1. Sebagai branding dari layanan dedicated internet Telkom, ASTINet memberikan keunggulan signifikan dibandingkan penyedia layanan lainnya. “Keunggulan utama ASTINet terletak pada routing dan ekosistem internet Telkom yang luas. Dengan akses langsung ke konten-konten utama, performa akses akan jauh lebih baik dibandingkan layanan di provider lainnya,” ujar Executive General Manager Digital Connectivity Service Telkom Teuku Muda Nanta.

Layanan ASTINet memiliki fitur burstable yang memberikan kecepatan dan bandwidth yang sangat baik, dengan fitur tambahan seperti IP Public yang disediakan secara gratis bagi pelanggan. IP ini penting bagi pelanggan yang membutuhkan koneksi stabil untuk perangkat dan server mereka. Selain itu, ASTINet juga memiliki berbagai varian layanan lainnya yang dapat dipilih sesuai kebutuhan pelanggan, termasuk ASTINet Lite, ASTINet Premium, ASTINet Burstable, dan ASTINet Lean.

Varian ASTINet Lite, yang pertama kali dirilis pada kuartal pertama 2016, dirancang untuk memberikan solusi internet dedicated dengan harga terjangkau yang diperuntukkan bagi SME. Varian terbaru, ASTINet Lean (SDWAN branch), yang dirilis pada kuartal keempat 2023, merupakan produk bundling dengan produk SDWAN, menawarkan solusi terintegrasi untuk perusahaan yang membutuhkan konektivitas fleksibel dan efisien.

- Advertisement -

Dengan mengedepankan kepuasan pelanggan, Telkom menjaminkan Service Level Availability (SLA) yang lebih baik dan waktu perbaikan yang lebih cepat, ASTINet adalah pilihan ideal bagi pelanggan, terutama pada sektor enterprise yang membutuhkan layanan fleksibel berkualitas tinggi. Saat ini, ASTINet telah memiliki sekitar 50 Point of Presence (PoP) yang tersebar di seluruh Indonesia. Kehadiran PoP yang luas ini memastikan kualitas layanan dan pengalaman pelanggan yang optimal.

Sebagai provider telekomunikasi terbesar di Indonesia, Telkom terus berupaya untuk menjamin kualitas layanan yang tinggi dan respons cepat terhadap gangguan. Dengan hadirnya ASTINet, Telkom berkomitmen untuk terus mendukung transformasi digital di Indonesia melalui layanan internet dedicated yang premium dan andal.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER