BUMN

AdMedika Persembahkan Executive Lounge di Eka Hospital

MONITOR, Jakarta – Salah satu anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) yang bergerak pada bidang pengelolaan layanan ekosistem Kesehatan Digital, PT Administrasi Medika (AdMedika) melakukan peluncuran AdMedika Executive Lounge di Eka Hospital Cibubur yang dilaksanakan bertepatan dengan peringatan hari pelanggan nasional yang jatuh pada tanggal 4 September 2024.

Executive Lounge merupakan value added atas layanan yang diberikan AdMedika untuk peserta premium AdMedika baik dari asuransi rekanan maupun korporasi yang menjadi rekanan AdMedika dengan harapan dapat meningkatkan kenyamanan dan kemudahan ekstra sekaligus sebagai bentuk apresiasi atas kepercayaan yang diberikan kepada AdMedika. Fasilitas Executive Lounge ini juga memiliki value sebagai ruang tunggu yang nyaman, tersedia Personal Care Officer (PCO) AdMedika, dan Fast Track & Seamless service yang dapat meningkatkan kepuasan pelanggan melalui pelayanan yang terbaik.

CEO AdMedika Dian Prambini bersama Direktur Eka Hospital Cibubur dr. Sheirly Novan Indra, MARS melakukan proses pemotongan pita yang menandakan peresmian pembukaan Executive Lounge di Eka Hospital Cibubur. Pembukaan Executive Lounge ini juga menjadi bentuk penghargaan AdMedika terhadap pelanggan yang telah mempercayakan kebutuhan kesehatan mereka.

Dian Prambini menyampaikan, “AdMedika mengemban amanah dari TelkomGroup sebagai penyedia solusi terbaik bagi ekosistem kesehatan digital di Indonesia melalui Integrasi Layanan Rumah Sakit yang dapat meningkatkan Kualitas Pelayanan. Oleh karena itu, AdMedika selalu menjaga standar pelayanan yang andal dan berorientasi pada kebutuhan pelanggan, serta terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan dan pengembangan solusi yang adaptif dan proaktif untuk memenuhi tantangan serta kebutuhan masa depan.”

Senada dengan Dian Prambini, Direktur Eka Hospital Cibubur dr. Sheirly Novan Indra, MARS juga menyampaikan, “Kami dengan bangga mengumumkan peluncuran kemitraan antara Eka Hospital dan Ad Medika. Kolaborasi ini mencerminkan komitmen kami untuk memperluas akses dan meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi semua peserta asuransi. Dengan bergabungnya kedua entitas ini, kami berharap dapat menghadirkan solusi kesehatan yang lebih terintegrasi, efisien, dan responsif terhadap kebutuhan pasien kami. Kerja sama ini juga membangun hubungan yang lebih erat antara rumah sakit dan penyedia layanan asuransi,” ungkap dr. Sheirly Novan Indra, MARS.

Admedika berperan penting dalam mengintegrasikan semua solusi kesehatan digital untuk mempercepat dan memudahkan pengalaman pelanggan dalam ekosistem Kesehatan. Secara berkelanjutan, AdMedika terus berkomitmen untuk meningkatkan customer experience bagi pelanggan. Salah satunya diwujudkan melalui peluncuran layanan AdMedika Executive Lounge di Eka Hospital Cibubur yang merupakan peningkatan dari layanan Third Party Administrator (TPA).

Recent Posts

Kemenag Targetkan 50 Persen PTKIN Terakreditasi Unggul

MONITOR, Jakarta - Saat ini ada 17 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) yang meraih…

9 menit yang lalu

Virgin Australia Airlines, Maskapai Internasional Pertama yang Gunakan SAF Pertamina

MONITOR, Bali - PT Pertamina Patra Niaga terus memperluas distribusi Sustainable Aviation Fuel (SAF) ke…

7 jam yang lalu

Pertamina dan Airbus Jajaki Kerja Sama Pengembangan SAF di Indonesia

MONITOR, Bali - Konsisten dalam mengembangkan bisnis energi hijau, PT Pertamina (Persero) membangun kerja sama…

8 jam yang lalu

DPR Fasiltasi Korban Bullying Binus Simprug, Pengamat: Komit Kawal Keadilan

MONITOR, Jakarta - Langkah DPR RI yang memfasilitasi siswa korban dugaan aksi bullying di SMA…

9 jam yang lalu

Soroti Perkelahian Geng ART WNI di Singapura, DPR Minta Pemerintah Bentuk Forum Dukungan Bagi PMI

MONITOR, Jakarta - Dua kelompok Pekerja Migran Indonesia (PMI) bertengkar dan membuat keributan hingga dikenakan…

9 jam yang lalu

DPR Dorong Polisi Cari Fakta Sesungguhnya di Kasus Bullying Binus Simprug

MONITOR, Jakarta - Kasus bullying di SMA Binus Simprug, Jakarta Selatan, memasuki babak baru ketika…

10 jam yang lalu