HUKUM

Akademisi Unusia Minta Menkumham Tindak Tegas Pelaku Pungli di Rutan KPK

MONITOR, Jakarta –  Akademisi Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (UNUSIA) Erfandi meminta Menteri Hukum dan HAM menindak tegas pegawai rutan KPK yang diduga melakukan pungutan liar hingga pelarangan shalat jumat.

Dugaan pelarangan salat Jumat itu diungkap oleh terpidana kasus proyek pembangunan gedung kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) di Minahasa, Sulawesi Utara (Sulut), Dono Purwoko saat sidang kasus pungli rutan KPK.

Dono mengaku sempat dilarang menunaikan ibadah salat Jumat saat dirinya menjadi tahanan dan belum setor uang pungli.

Erfandi menjelaskan tidak ada aturan yang memperbolehkan penarikan ilegal baik berupa setoran bulanan atau biaya renovasi rutan kepada para tersangka di rutan.

“Ini tindakan melanggar Pasal 12 UU Pemberantasan Tipikor dengan ancaman pidana 20 tahun dan denda 1 miliar. Perbuatan ini harus ditindak tegas oleh Menkumham yang baru dilantik,” Kata Erfandi melalui keterangan tertulis Rabu, 4 September 2024.

“Saya percaya Menkumham yang baru ini punya komitmen kuat untuk memberantas korupsi dan menertibkan anak buahnya di lingkungan Dirjen Lapas di seluruh Indonesia,” Imbuh Erfandi.

Erfandi berharap Menkumham tidak membiarkan praktik-praktik pungli kembali terjadi apalagi sampai ada pelarangan ibadah terhadap tahanan. “Ini jelas perbuatan melawan hukum dan menyakiti masyarakat Indonesia. Kemenkumham harus jadi trigger untuk mengembalikan kepercayaan masyarakat kepada hukum bukan malah menambah distrust publik terhadap hukum kita,” Tegas Erfandi

“Selain melawan hukum larangan sholat jumat bagi tahanan jelas bertentangan dengan Konstitusi dan melanggar HAM. Ini jadi lucu masak oknom petugas dibawah Kemenkumham yang seharusnya menjunjung tinggi Ham malah dia sendiri yang melanggar HAM. Oleh sebab itu kami meminta menkumham untuk mengusut dan memberantas kasus pungutan liar tersebut,” Pungkas wakil Sekretaris Kumham MUI ini

Recent Posts

Menperin Tunjukkan Cinta Produk Dalam Negeri di World Expo Osaka 2025

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menunjukkan komitmennya dalam mencintai dan…

2 jam yang lalu

Tunjangan Profesi 227.147 Guru Bukan ASN Binaan Kemenag Naik Rp500Ribu

MONITOR, Jakarta - Tunjangan profesi bagi ratusan guru bukan ASN (Aparatur Sipil Negara) binaan Kementerian…

6 jam yang lalu

Sekjen Partai Gelora Yakin Suatu Saat Nanti akan Tercipta Perdamaian di Tanah Palestina

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik meyakini, bahwa tanah…

7 jam yang lalu

Tilawati Kukuhkan Standar Baru Guru Al-Qur’an Lewat LSP dan JAMHATI

MONITOR, Jakarta - Gerakan pendidikan Al-Qur’an di Indonesia memasuki babak baru. Melalui Silaturahim Tilawati Nasional…

12 jam yang lalu

Guru Besar UIN Jakarta Soroti Tiga Dimensi Strategis Asta Protas Kementerian Agama

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meluncurkan delapan program prioritas bertajuk Asta Protas untuk periode 2024–2029.…

12 jam yang lalu

Aromatika Indofest 2025 Wangikan Industri Minyak Atsiri Hingga Pasar Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian memberikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan Aromatika Indofest 2025. Ajang ini…

20 jam yang lalu