Sekretaris Jenderal Eko S.A Cahyanto saat membuka kegiatan PORYA di Jakarta.
MONITOR, Jakarta – Dalam rangka menyambut Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024, Kementerian Perindustrian menyelenggarakan Pekan Olahraga, Budaya, dan Karya (PORYA) Kemenperin 2024. Kegiatan ini akan melibatkan total hingga 1.150 atlet pegawai di lingkungan Kemenperin.
“Selain menyemarakkan peringatan HUT Kemerdekaan RI yang setiap tahun kita peringati, kita juga akan memulai PORYA dengan tujuan meningkatkan kemampuan dari atlet di Kementerian Perindustrian agar bisa memenangkan pertandingan-pertandingan apabila ada kejuaraan yang melibatkan kementerian atau lembaga terkait. Tujuan kita semua untuk memasyarakatkan gerakan hidup sehat,” jelas Sekretaris Jenderal Eko S.A Cahyanto saat membuka kegiatan PORYA di Jakarta, Senin (29/7).
Menurut Eko, kegiatan ini sangat baik sekali, karena tidak hanya untuk meningkatkan kesehatan seluruh peserta, tapi juga menumbuhkan kekompakan, solidaritas, dan juga kerja sama yang baik antar pegawai, meskipun setiap tim di lapangan akan bertanding untuk saling mengalahkan.
Sekjen juga menyampaikan kegiatan Peringatan HUT RI pada tahun 2024 ini akan sedikit berbeda, dengan diselenggarakan selama dua pekan dan turut melibatkan jurnalis anggota Forum Wartawan Industri (FORWIN). “Acara kita dimulai hari ini dan puncaknya pada 16 Agustus, lebih ramai, lebih menarik, melibatkan seluruh pegawai Kemenperin, teman-teman FORWIN, dan beberapa perusahaan industri,” tuturnya.
Adapun cabang perlombaan olahraga dan budaya di antaranya yaitu tenis meja, tenis lapangan, voli campuran, basket, futsal, bulu tangkis, e-sport, catur, senam, band dan menyanyi solo, fotografi, memancing, kostum terbaik, serta pakaian adat terbaik.
Selain itu, dalam rangkaian PORYA ini, Kemenperin juga menggelar berbagai kegiatan seperti jalan sehat dan pesta rakyat yang di dalamnya juga dilaksanakan penyerahan penghargaan dari Menteri Perindustrian kepada para pemenang lomba, layanan kesehatan meliputi seminar kesehatan dan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar, donor darah, Pap Smear, serta pemeriksaan mata.
Selanjutnya, juga akan digelar Kemenperin Book Fair, meliputi workshop beauty class dan talk show, lomba mewarnai, menggambar, storytelling, talk show literasi keuangan, serta bazar buku.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…
MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…
MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…
MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan bahwa saat ini para petani…