BUMN

PT Jasamarga Bali Tol Salurkan Bantuan Alat Bantu Lansia dan Paket Sembako di Banjar Bualu, Nusa Dua

MONITOR, Bali – Sebagai bentuk komitmen terhadap kesejahteraan masyarakat sekitar, PT Jasamarga Bali Tol (JBT) menyalurkan bantuan sembako dan alat bantu lansia kepada masyarakat sekitar Jalan Tol Bali Mandara. Bantuan tersebut terdiri dari 5 unit kursi roda dan 6 unit tongkat bantu jalan serta 50 paket sembako kepada lansia dan masyarakat membutuhkan di Banjar Bualu, Nusa Dua, Rabu (17/04).

Penyaluran bantuan ini dijalankan dalam kerangka kegiatan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Perusahaan, sebuah aspek tak terpisahkan dari misi JBT dalam mendukung keberlanjutan sosial dan ekonomi di Bali.

Penyerahan bantuan tersebut diselenggarakan secara simbolis oleh perwakilan dari PT JBT, “Dengan program ini, kami bermaksud memberikan kontribusi berkelanjutan terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat di sekitar Ruas Tol Bali Mandara,” ungkap I Wayan Purwajaya, Humas PT Jasamarga Bali Tol. “Kami yakin bahwa tanggung jawab sosial dan lingkungan adalah investasi jangka panjang yang esensial dalam mendukung pembangunan yang berkelanjutan.”

Salah satu penerima bantuan, Ibu Nyoman (68 Tahun), seorang lansia yang tinggal di Banjar Bualu, Nusa Dua, menyatakan, “terimakasih kepada Jasamarga, saya sangat merasa terbantu dengan adanya bantuan kursi roda ini” imbuhnya.

Tidak hanya memberikan bantuan secara langsung, PT JBT juga mengkampanyekan keterlibatan aktif dalam mendukung pemulihan ekonomi masyarakat setempat. Dengan berbagai program tanggung jawab sosial dan lingkungan, perusahaan berharap untuk menciptakan dampak positif yang berkelanjutan terhadap kesejahteraan sosial dan lingkungan di wilayah operasionalnya.

Tidak hanya memberikan bantuan langsung, PT JBT juga melakukan berbagai program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL), termasuk bantuan sembako kepada lansia dan masyarakat kurang mampu, bantuan pendidikan kepada sekolah di sekitar jalan tol, serta program pemberdayaan lingkungan melalui penanaman mangrove dan sosialisasi peran serta fungsi mangrove kepada petani mangrove. Program-program tersebut merupakan bagian dari komitmen JBT untuk membangun keberlanjutan yang menyeluruh dalam mendukung perkembangan ekonomi, sosial, dan lingkungan sekitar.

Implementasi program TJSL di sekitar wilayah operasi Ruas Tol Bali Mandara bertujuan menciptakan dampak positif yang berkelanjutan terhadap kesejahteraan sosial dan lingkungan di wilayah operasionalnya serta memperkuat posisi PT JBT sebagai perusahaan yang peduli dan bertanggung jawab dalam menjaga keberlanjutan sosial, ekonomi, dan lingkungan di Bali.

Recent Posts

Menag Yaqut dan Menhaj Tawfiq Bahas Kemudahan Layanan Bagi Jemaah Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini mengadakan pertemuan bilateral dengan Menteri…

57 menit yang lalu

Jalin Kerja Sama di Bidang Pertahanan, Menhan Prabowo Sambut Kunjungan Menhan Malaysia

MONITOR, Jakarta – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Malaysia Yang…

1 jam yang lalu

Buka Kuartal I Tahun 2024 Dengan Kinerja Positif, Jasa Marga Bukukan Laba Bersih Rp585,92 Miliar

MONITOR, Jakata - PT Jasa Marga (Persero) Tbk “Perseroan” berhasil membuka Kuartal I Tahun 2024…

3 jam yang lalu

33 Direktur Teknik Asprov PSSI Mengikuti Workshop dari FIFA di Jakarta

MONITOR, Jakarta - PSSI kembali melakukan inovasi dan terobosan, kali ini melalui Departemen Teknik PSSI,…

4 jam yang lalu

Kemenag Gelar Penyuluh Agama Islam Award 2024, Ini Persyaratannya

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menggelar Penyuluh Agama Islam (PAI) Award 2024 Tingkat Nasional. ⁠Pendaftaran…

6 jam yang lalu

Stop Pemborosan Negara, Tutup BUMD yang Tak Beraktivitas Lagi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XI DPR RI Marinus Gea mengimbau kepada pemerintah daerah untuk…

7 jam yang lalu