BERITA

Ketua Umum Dharma Pertiwi Pimpin Sertijab Ketua Dharma Pertiwi Unsur PIA Ardhya Garini

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum (Ketum) Dharma Pertiwi (DP)  Ibu Evi Agus Subiyanto memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Ketua Dharma Pertiwi Unsur PIA Ardhya Garini dari Ibu Inong Fadjar Prasetyo kepada Ibu Isa M. Tonny Harjono, bertempat di Gedung Puri Ardhya Garini, Jl. Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (5/4/2024).

Dalam sambutannya Ketum DP mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-setingginya kepada Ibu Inong Fajar Prasetyo.

“Ibu telah menjalankan tugas dengan sangat baik, mengayomi dan mendedikasikan diri kepada organisasi, sehingga PIA Ardhya Garini semakin solid dan membanggakan,” ucapnya. 

Lebih lanjut Ibu Ketum DP mengucapkan selamat bergabung dan menjalankan tugasnya kepada Ketua DP Unsur PIA Ardhya Garini yang baru, Ibu Isa M. Tonny Harjono. Semoga selalu sukses dalam mengemban amanah yang mulia ini.

“Saya yakin berbekal pengalaman organisasi, Ibu dapat memberikan kontribusi yang positif dalam memajukan dan meningkatkan kinerja untuk organisasi,” katanya. 

Diakhir sambutannya, Ketum DP juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Bapak Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., C.S.F.A selama menjabat sebagai Pembina Utama Dharma Pertiwi Unsur PIA Ardhya Garini.

“Atas pembinaan, bimbingan, perhatian dan dukungan moril maupun material yang Bapak berikan, sehingga PIA Ardhya Garini berkembang maju menjadi organisasi yang membanggakan,” pungkasnya. 

Recent Posts

Panglima TNI Hadiri Pelantikan Pengurus DEN 2026-2030

MONITOR, Jakarta - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, resmi melantik keanggotaan Dewan Energi Nasional (DEN)…

44 menit yang lalu

Ditjen PE2HU Resmi Gelar Kelas Tusi Perdana bagi PPIH

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Pengembangan Ekosistem Ekonomi Haji dan Umrah (Ditjen PE2HU) Kementerian Haji…

2 jam yang lalu

Ajukan Anggaran Tambahan, Kemenag Pastikan Bayar Tunjangan Profesi Guru dan Dosen

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) mengajukan usulan Anggaran Belanja Tambahan (ABT) sebesar Rp5.872.189.200.000 untuk…

5 jam yang lalu

Tembus Aset Rp10 Triliun, DPR Puji Kinerja Positif Bank Banten

MONITOR, Jakarta - Komisi II DPR RI mengapresiasi kinerja positif Bank Banten yang menunjukkan tren…

6 jam yang lalu

Gandeng BPOM, Menag: Produk Farmasi Wajib Halal di 2026

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan komitmen penuh Pemerintah Indonesia dalam melindungi konsumen…

8 jam yang lalu

Hadapi Curah Hujan Tinggi, Jasamarga Transjawa Tol Perkuat Inspeksi dan Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta–Cikampek

MONITOR, Cikampek – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) terus memperkuat komitmennya dalam menjaga keselamatan dan…

9 jam yang lalu