MONITOR, Depok – Yayasan Pelangi Nusantara (Yapenusa) bekerjasama dengan Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok, Pesona Square dan Forum Komunikasi Komite Sekolah (FKKS) SMPN Kota Depok akan menggelar kejuaran badminton pelajar se-Kota Depok.
Event bertajuk Pesona Nusantara Badminton Cup 2023 ini akan dilaksanakan pada 6-11 November 2023 di Atrium Pesona Square. Pendaftaran pun telah dibuka melalui registrasi Yapenusa dengan nomor 0857 1599 1422 dan 0813 1880 3522.
Ketua penyelenggara yang juga Ketua Yapenusa, Kristyawati mengatakan bahwa kejuaran yang digelar tersebut merupakan bentuk kepedulian Yapenusa kepada masyarakat dalam bidang olahraga, khusus para pelajar.
“Even yang kami selenggarakan tersebut tidak lain untuk menjaring talenta-talenta muda pebulutangkis kota Depok, sesuai dengan visi dan misi Yapenusa yakni melahirkan generasi muda cerdas dan unggul,” kata Kristyawati, dalam keterangannya kepada MONITOR, Jumat (15/09/2023).
Untuk diketahui Yapenusa merupakan sebuah yayasan yang bergerak di bidang pendidikan, olahraga, seni, budaya dan sosial. Yayasan ini memiliki visi dan misi melahirkan generasi muda cerdas dan unggul berbasis intelektual dan spiritual.
Yapenusa terbentuk dari sebuah kepedulian terhadap berbagai permasalahan pendidikan yang terjadi di masyarakat saat ini.
“Melalui Yapenusa, kami mencoba turut serta membantu pemerintah dalam menyelesaikan beberapa permasalahan, melalui aksi nyata, program advokasi kepada generasi muda terkait bahaya bullying dan lain sebagainya,” ujar Kristyawati.
Disebutkannya, Pesona Nusantara Badminton Cup 2023 nantinya akan mempertandingkan 8 kelas. Yakni tunggal putri SD, tunggal putra SD, ganda putri SD, dan ganda putra SD. Kemudian, tunggal putri SMP, tunggal putra SMP, ganda putri SMP, dan ganda putra SMP.
“Kegiatan tersebut diharapkan menjadi wadah bagi siswa siswi SD dan SMP untuk mengembangkan bakatnya di bidang olah raga bulutangkis. Dan ini merupakan even pertama kali di kota Depok, yang penyelenggaraannya diadakan di dalam mall,” pungkasnya.