KABAR HAJI 2023

6.330 Jemaah Gelombang II Kembali ke Tanah Air Hari Ini

MONITOR, Jakarta – Hari ini, 19 Juli 2023 sebanyak 6.330 jemaah gelombang II tergabung dalam 17 kloter mengawali pulang ke Tanah Air dari Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.

“Pemulangan jemaah haji gelombang II dari Madinah akan berakhir pada 4 Agustus 2023,” kata Juru Bicara PPIH Pusat Akhmad Fauzin dalam keterangan persnya di Media Center Haji (MCH) Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta.

Pemerintah, ujar Fauzin, mengimbau jemaah yang akan kembali ke Tanah Air agar mematuhi ketentuan barang bawaan yang akan dibawa dalam kopernya. Bila dalam koper ditemukan barang-barang yang dilarang dibawa selama penerbangan, termasuk air zamzam yang dikemas dalam botol, pihak otoritas akan membongkar koper tersebut.

“Otoritas penerbangan juga menetapkan batas maksimal berat koper bagasi hanya 32kg,” kata Fauzin, Rabu (19/07/2023).

Pada fase kepulangan jemaah, terang Fauzin, hingga tanggal 18 Juli 2023 pukul 24.00 WIB jemaah gelombang I yang telah tiba di Tanah Air sebanyak 98.901 orang, tergabung dalam 258 kelompok terbang (kloter).

“Jemaah haji khusus yang pulang ke Indonesia sampai dengan hari ini sebanyak 16.759 orang,” terangnya.

Sementara jemaah Gelombang II yang diberangkatkan dari Makkah ke Madinah hari ini, lanjut Fauzin, berjumlah 6.975 orang tergabung dalam 20 kloter.

“Dan sampai dengan hari ini, sebanyak 59.230 jemaah yang tergabung dalam 155 kloter telah menempati hotel di Madinah yang disiapkan PPIH,” lanjutnya.

Rencana keberangkatan Jemaah dan petugas dari Tanah Suci ke Tanah Air besok, 20 Juli 2023 berjumlah 7.452 orang atau 19 kloter dengan rincian sebagai berikut :

1) Debarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) 43 sebanyak 393 orang
2) Debarkasi Palembang (PLM) 12 sebanyak 360 orang
3) Debarkasi Solo (SOC) 49 sebanyak 360 orang
4) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 41 sebanyak 480 orang
5) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 43 sebanyak 400 orang
6) Debarkasi Surabaya (SUB) 42 sebanyak 450 orang
7) Debarkasi Batam (BTH) 20 sebanyak 374 orang
8) Debarkasi Makassar (UPG) 22 sebanyak 393 orang
9) Debarkasi Surabaya (SUB) 42 sebanyak 450 orang
10) Debarkasi Solo (SOC) 50 sebanyak 360 orang
11) Debarkasi Surabaya (SUB) 41 sebanyak 450 orang
12) Debarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) 44 sebanyak 393 orang
13) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 48 sebanyak 400 orang
14) Debarkasi Kertajati (KJT) 11 sebanyak 374 orang
15) Debarkasi Solo (SOC) 51 sebanyak 360 orang
16) Debarkasi Kertajati (KJT) 12 sebanyak 374 orang
17) Debarkasi Padang (PDG) 5 sebanyak 393 orang
18) Debarkasi Solo (SOC) 52 sebanyak 360 orang
19) Debarkasi Banjarmasin (BDJ) 9 sebanyak 328 orang

“Jemaah yang wafat hingga tanggal 18 Juli 2023 pukul 24.00 Wib sebanyak 675 orang. Sementara suhu di Madinah hari ini 33°C s.d. 45°C dan di Makkah berkisar antara 33°C s.d. 44°C,” pungkas dia.

Recent Posts

APBN 2025, Anggaran Makan Siang Gratis Sebesar Rp71 Triliun

MONITOR, Jakarta - Pembiayaan Program Makan Bergizi Gratis yang digadang oleh presiden terpilih, Prabowo Subianto,…

2 jam yang lalu

Pimpinan Al-Azhar Mesir Temui Menag, Bahas Seleksi Calon Mahasiswa Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas hari ini menerima kunjungan dari Wakil…

4 jam yang lalu

Proyek Perhutani Digital Forest, Pengelolaan Hutan yang Lebih Efisien

MONITOR, Jakarta - Komisi VI DPR RI mengapresiasi upaya transformasi teknologi digital dari Perum Perhutani…

6 jam yang lalu

Tidak Hanya Berprestasi Akademik, Madrasah Peduli Kepada Masyarakat Sekitar

MONITOR, Jakarta - Lembaga pendidikan berciri Islam, Madrasah, belakangan semakin bersinar dan berprestasi nyata, baik…

7 jam yang lalu

Kemenperin Gandeng Dua Perusahaan Jepang Bangun SDM Industri Kompeten

MONITOR, Jakarta - Indonesia dan Jepang aktif menjalin kerja sama dalam pengembangan sumber daya manusia…

9 jam yang lalu

Gelar FGD, Komnas Haji Klaim Kemenag Tidak Langgar Kuota Haji

MONITOR, Jakarta - Ketua Komnas Haji dan Umrah Mustolih Siradj menegaskan bahwa Kementerian Agama tidak…

10 jam yang lalu