PENDIDIKAN

Ratusan Pegiat Penjamin Mutu PTKIN Hadiri Rembug Nasional

MONITOR, Balikpapan – Sejumlah pegiat lembaga penjamin mutu di lingkungan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) menghadiri kegiatan Rembuk Nasional Forum Penjaminan Mutu bertema “Akselerasi Menuju Program Studi dan Prodi Unggul Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)” di Hotel Grand Senyiur Balikpapan, Rabu (7/6/2023).

Kegiatan ini dihadiri Ahmad Mahfudz, M.A Subkor Penjaminan Mutu Subdit Kelembagaan dan Kerjasama Kemenag RI, Dr. Muhammad Zuhdi, M.Ed. selaku Presidium Penjamin Mutu PTKIN, dan seluruh peserta dari Forum Penjaminan Mutu PTKIN se-Indonesia.

Dalam sambutannya, Presidium Penjamin Mutu PTKIN Muhammad Zuhdi menyatakan, forum ini merupakan forum tahunan yang mempertemukan pegiat lembaga penjamin yang tercatat 27 PTKIN yang hadir dan 126 peserta yang sudah mendaftar dan antusias ikut kegiatan tersebut.

“Forum ini adalah forum berbagi para pengelola penjamin mutu karena penjamin mutu di ptki meslipun bukan hal yang baru tetapi sangat dinamis tantangan selalu baru pekerjaannya juga baru penjamin mutu dimulai dari eksternal ban pt yang menghendaki penjaminan mutu internal kemudian diunggah lagi,” ujar Muhammad Zuhdi.

Lanjut Zuhdi, pihaknya ingin membuktikan bahwa PTKI bisa maju ke akreditasi internasional. “Kawan-kawan juga selain berbagi akreditasi juga berbagi permasalahan untuk memberikan solusi atas penyelesaian PTKI. Bayangkan seorang Ketua LPM harus memahami seluruh instrumen. Maka kesempatan ini harus kita manfaatkan untuk menunjukan bahwa rekan rekan LPM PTKI merupakan orang orang yang memiliki komitmen untuk menghadapi instrumen dan penyelesaian secara cepat,” terangnya.

Selain itu, kata Zuhdi, dalam waktu dekat ini permasalahan saat ini PMA 38 gelar akademik, dimana prodi yang dianggap berada di bawah naungan Kemenag ternyata merupakan Prodi Umum. Menurut Zuhdi hal ini bermasalah akreditasinya, maka pihak DIKTI diminta untuk menyelesaikannya.

Sementara itu, Rektor UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda Dr. H. Mukhamad Ilyasin ketika membuka acara menyatakan siap mendukung pengembangan IKN.

“Pertama saya atas nama sivitas akademika Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda mengucapkan selamat datang kepada para peserta Rembuk Nasional Forum penjaminan mutu. Pengembangan IKN dan daya tarik UINSI Samarinda termasuk yang berperan dalam mendukung dalam merealisasikan IKN,” ujarnya.

Ia pun berharap pertemuan ini dapat menjadi wadah untuk menyepakati hasil musyawarah mutu internal masing-masing.

Recent Posts

Dirut LPDB: Penyaluran Dana Bergulir LPDB Patuh Regulasi

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyambut baik atas penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan…

8 menit yang lalu

Kementerian Imipas Laksanakan Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan

MONITOR, Cilacap - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, melaksanakan panen perdana hasil program…

15 menit yang lalu

Menteri UMKM Apresiasi Ajang IPPA Fest sebagai Wujud Dukungan Karya Warga Binaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengapresiasi terselenggaranya ajang…

58 menit yang lalu

Sampaikan Duka Cita, Ketum Muhammadiyah Kenang saat Bertemu Paus Fransiskus di Vatikan

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Paus Fransiskus pada Senin…

1 jam yang lalu

Bakamla Adakan Latihan VBSS Intermediate Level Tahun 2025

MONITOR, Batam - Bakamla RI bersama United Nation On Drugs And Crime (UNODC) kembali menggelar…

1 jam yang lalu

Kementan Promosikan Domba Lokal pada Gelaran Kontes Domba TNI AU

MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…

5 jam yang lalu