BERITA

Densus 88 Antiteror Polri Tangkap Tiga Teroris di Jawa Timur dan NTB

MONITOR, Jakarta – Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap tiga terduga teroris dalam operasi penegakan hukum dalam rangka mencegah tindak pidana terorisme di wilayah Jawa Timur dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan Densus melakukan operasi penegakan hukum tersebut sejak Rabu (31/05/2023), Sabtu (03/06/2023) hingga Minggu ini.

Pada operasi Rabu 31 Mei 2023 petugas berhasil menangkap seorang terduga teroris berinisial MT di wilayah Bima, Nusa Tenggara Barat. MT disebut tergabung dengan organisasi cabang Al Qaedah.

“MT difasilitasi oleh YR untuk berangkat ke Yaman dan bergabung dengan organisasi AQAP (Cabang Al Qaedah) dan saat ini masih terus dilakukan pengembangan,” kata Ahmad Ramadhan, dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (04/06/2023).

Kemudian, berselang 3 hari atau pada Sabtu 3 Juni 2023, polisi kembali menangkap seorang terduga teroris di Banyuwangi, Jawa Timur. Terduga teroris itu kini masih diperiksa oleh pihak kepolisian.

“Pada hari Sabtu, 3 Juni 2023, telah berhasil ditangkap 1 terduga teroris di Banyuwangi, Jawa Timur, dan saat ini masih terus dilakukan pengembangan,” ucapnya.

Kemudian Ahmad menyampaikan pada Minggu 4 Juni 2023 pihaknya kembali menangkap seorang terduga teroris di Tulungagung, Jawa Timur. Pria tersebut berinisial ES alias L, ditangkap pada pukul 12.05 WIB.

“Pada hari Minggu, 4 Juni 2023 pukul 12.05 WIB telah berhasil ditangkap 1 (satu) tersangka terduga teroris An. ES Alias L di Kabuoaten Tulungagung, Jawa Timur. Terangka ES Alias L berangkat ke Yaman pada 14 Desember 2014 bersama 4 rekan lainnya, yakni HS, AAK, MT, dan MAA yang difasilitasi oleh ABU (menurut keterangan MT) terkait hal tersebut saat ini masih terus dilakukan pengembangan,” pungkas

Recent Posts

Gandeng Menkeu, Menag Pastikan Dana Umat Dikelola Profesional

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar bertemu Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa. Pertemuan ini…

5 jam yang lalu

Tak Ada Pilihan Lain, Indonesia Harus Menjadi Pengendali Harga Nikel Dunia

MONITOR, Jakarta - Indonesia memiliki modal kuat untuk menjadi penentu harga nikel dunia dan meraup…

7 jam yang lalu

Kelola Dana Umat, Menhaj Irfan Yusuf: Haji 2026 Harus Bersih!

MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, menegaskan bahwa penguatan…

9 jam yang lalu

Bantu Korban Bencana Sumut, Kemenag Beri Rp50 Juta per Masjid dan Musala

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama menyalurkan bantuan kepada lembaga keagamaan…

10 jam yang lalu

DPR Pertanyakan Nasib Perpusnas Usai Anggaran 2026 Dipangkas Drastis

MONITOR, Jakarta - Komisi X DPR RI menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Perpustakaan Nasional…

12 jam yang lalu

Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Kini Miliki 151 Guru Besar: Terbanyak di Lingkungan PTKIN

MONITOR, Tangerang Selatan – Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta mencatatkan sejarah baru dalam penguatan…

13 jam yang lalu