DAERAH

Tinjau Pasar Sentral Hamadi Jayapura, Mendag Zulkifli Hasan Pastikan Harga Bapok Stabil

MONITOR, Jayapura – Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan meninjau ketersediaan stok dan stabilitas harga barang kebutuhan pokok (bapok) di Pasar Sentral Hamadi, Jayapura, Papua, Selasa (02/05/2023).

Mendag menyatakan, harga bapok di Jayapura, terpantau stabil dan pasokan tersedia. Beberapa harga bapok relatif tinggi karena didatangkan langsung dari Pulau Jawa.

“Secara nasional pasca-Lebaran, harga bapok stabil dan pasokannya terjaga,” kata Mendag, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (02/05/2023)

Berdasarkan pantauan, harga beras medium tercatat sebesar Rp12.000/kg, beras medium Bulog Rp11.000/kg, beras premium Rp15.000/kg, gula pasir Rp15.000/kg, minyak goreng curah Rp20.000/liter, minyak goreng MINYAKITA Rp14.000/liter, minyak goreng kemasan premium Rp24.000/liter.

Kemudian, daging sapi Rp140.000/kg, daging ayam ras Rp32.000/kg, telur ayam ras Rp36.800/kg, bawang merah Rp60.000/kg, kedelai Rp13.000/kg, tepung terigu Rp15.000/kg, cabai merah keriting Rp85.000/kg, cabai merah besar Rp100.000/kg, cabai rawit Rp80.000/kg, dan bawang putih Rp45.000/kg.

“Pemerintah terus melakukan berbagai upaya dalam menjaga stabilitas harga dan pasokan barang kebutuhan pokok, di antaranya dengan melakukan peninjauan langsung ke beberapa pasar rakyat.”

“Selain itu, selama periode Lebaran 2023, Kemendag bersama Pemerintah Daerah menggelar 205 pasar murah dan gerakan pasar murah di seluruh Indonesia,” pungkas Mendag.

Recent Posts

Telkom Bagikan Dividen Rp17,68 Triliun atau Tumbuh 6,5% YoY

MONITOR, Jakarta - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk telah menyelesaikan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun…

1 jam yang lalu

Nasyiah-KPPPA Dorong Agen ASI Eksklusif di Lingkungan Kementerian-Lembaga

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 12 kementerian-lembaga Republik Indonesia berkomitmen melakukan optimalisasi ruang laktasi di lingkungan…

4 jam yang lalu

Irjen Kemenag Harap Auditor Bisa Jadi Mitra Inovasi Pengembangan Diferensiasi Pendidikan Agama

MONITOR, Jakarta - Irjen Kemenag Faisal Ali tidak semata menjadi mitra pengawasan, tetapi juga problem…

5 jam yang lalu

Fahri Hamzah: Akademisi Jika Terjun ke Arena Politik, Ganti Baju Dulu

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia, Fahri Hamzah mengatakan bahwa…

5 jam yang lalu

Konsul Haji Minta Maktab Pahami Kultur Jemaah Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Konsul Haji pada Kantor Urusan Haji (KUH) Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI)…

6 jam yang lalu

Waketum PP GP Ansor 2015-2024 Meninggal Dunia, Gus Addin: Beliau Orang Baik

MONITOR, Jakarta - Kabar duka datang dari Gerakan Pemuda Ansor. Wakil Ketua Umum PP GP…

7 jam yang lalu