Categories: SOSIAL

Maybank Bersama Sinergi Foundation Hadirkan Program Ramadan Jangkau Ribuan Anak Yatim dan Dhuafa

MONITOR, Bandung – PT Bank Maybank Indonesia, Tbk. (“Maybank Indonesia”) melalui Unit Usaha Syariah (“UUS Maybank Indonesia”) kembali menyalurkan santunan kepada anak yatim dan dhuafa yang tersebar di seluruh Indonesia sepanjang April 2023. 

Santunan berupa uang tunai disalurkan kepada 2000 penerima bantuan melalui 19 Kantor Cabang Syariah (“KCS”) salah satunya KCS Bandung dan 1 perwakilan region Jawa Barat yang di wakili Ibu Nike Agustijan. Sumber dana bantuan tersebut berasal dari dana kebajikan yang dikelola oleh UUS Maybank Indonesia.

Dana Kebajikan di bulan Ramadhan ini KCS Bandung salah satunya berkaloborasi dengan Sinergi Foundation yang dilangsungkan di Lembang dengan program berbuka bersama Yatim dan Dhuafa.

“Semoga kolaborasi kebaikan ini tidak terhenti sampai sini, semoga ini menjadi awal untuk menghadirkan kebaikan-kebaikan lainnya,” ucap Asep Irawan selaku CEO Sinergi Foundation.

“Penyaluran santunan kepada para anak yatim dan dhuafa ini telah menjadi agenda rutin UUS Maybank Indonesia pada setiap bulan suci Ramadan sejak 2018 lalu. Inisiatif ini merupakan wujud kepedulian UUS Maybank Indonesia dalam meringankan beban saudara-saudari kita, khususnya di bulan yang penuh berkah ini,” ujar Romy Buchari, Head Shariah Banking Maybank Indonesia.

Selain penyaluran santunan, UUS Maybank Indonesia juga berbagi kebaikan melalui program My Berbagi Kebaikan Bank. UUS Maybank Indonesia menyalurkan bantuan yang bersumber dari dana kebajikan untuk membantu biaya pendidikan anak-anak yatim di berbagai daerah di Indonesia bekerjasama dengan Lembaga-lembaga amal lainnya.

Selain itu, UUS Maybank Indonesia juga memberikan kemudahan kepada Nasabah untuk menyalurkan sedekah, baik dalam bentuk Zakat, Infak dan Sedekah melalui aplikasi M2U ID App dan M2U ID Web ke lembaga-lembaga  yang telah bekerjasama selama Ramadan. 

Di sepanjang bulan Suci Ramadan tahun ini, UUS Maybank Indonesia juga mempersembahkan serangkaian program menarik bagi Nasabah, seperti pemberian e-voucher hingga Rp2 juta dengan manfaatkan penawaran spesial Ramadan dari Maybank Pembiayaan Properti iB, selain itu tersedia juga program dapat THR (Tunjangan Hari Raya) Rp1 juta dengan membuka Maybank Tabungan U iB dan transaksi, serta hadiah tambahan berupa saldo e-voucher sebesar Rp500 ribu yang akan diberikan kepada Nasabah yang mengajukan Pembiayaan Mobil iB.

“Seluruh program yang kami gelar di bulan Ramadan ini merupakan salah satu wujud misi Humanising Financial Services, dimana UUS Maybank Indonesia dapat hadir di tengah masyarakat di dalam segala kondisi dan waktu yang dalam hal ini melalui bantuan sosial. Kegiatan penyaluran bantuan sosial ini diharapkan dapat memberi manfaat lebih serta menjadi berkah bagi saudara-saudari kita yang kurang mampu di Tanah Air,” tutup Romy.

Recent Posts

Dirut Jasa Marga: Lebih Dari 1,2 Juta Kendaraan Masuk dan Keluar Wilayah Jabotabek Selama Libur Isra Mikraj 2026

MONITOR, Jakarta - Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyampaikan PT Jasa Marga (Persero)…

1 jam yang lalu

MTQ Nasional 2026, Dirjen Bimas Islam: Jawa Tengah Paling Siap Jadi Tuan Rumah

MONITOR, Jakarta - Provinsi Jawa Tengah menunjukkan kesiapan dalam menyambut penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ)…

1 jam yang lalu

Kemenperin Percepat Fasilitas Sertifikasi Halal untuk Perkuat Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memperkuat ekosistem industri halal nasional melalui percepatan fasilitasi…

3 jam yang lalu

Jasa Marga Perkuat Budaya Keselamatan Kerja yang Profesional dan Kolaboratif

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. menggelar Apel Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan…

3 jam yang lalu

Prajurit TNI Temukan Dua Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung

MONITOR, Jakarta - Prajurit TNI dari Kodam XIV/Hasanuddin yang tergabung dalam Tim SAR gabungan berhasil…

4 jam yang lalu

Kemenhaj dan Kejati Aceh Kawal Pembangunan Gedung Asrama Haji Embarkasi

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) diwakili oleh Inspektur Wilayah I,…

6 jam yang lalu