Categories: JATENG-YOGYAKARTA

Selain Futsal, Pengusaha Plafon PVC Adit Setiawan Gelar Turnamen Sepak Bola se-DIY, Ini Jadwalnya

MONITOR, Yogyakarta – Pengusaha muda yang merupakan owner PT Indofon Adit Setiawan kembali menyiapkan sebuah gelaran event olahraga. Kali ini, bos PBC itu menggelar turnamen sepak bola se-DIY bertajuk “Vanderwijck Indofon Cup I”. Ajang olahraga ini, merupakan bagian komitmen dari Adit Setiawan untuk mendukung bergairahnya event keolahragaan di DIY.  

Adit Setiawan mengatakan turnamen sepak bola se-DIY ini, digelar hanya sebulan setelah turnamen futsal bertajuk “Indofon Ramadhan Cup 2023”. Turnamen futsal digelar 4-9 April 2023. Sedangkan untuk turnamen sepak bola diselenggarakan pada Mei 2023.

“Saya senang bisa bergandeng dengan berbagai kalangan untuk mendorong bergairahnya olahraga. Harapannya, bisa membantu masyarakat semakin mencintai dan menyenangi olahraga. Dengan demikian, selain tubuh yang sehat, juga bisa memupuk jiwa sportivitas masyarakat kita,” kata Adit Setiawan melalui rilis yang di terima di Jakarta, Jumat (31/3/2023).

Turnamen sepak bola “Vanderwijck Indofon Cup I” diselenggarakan atas kerjasama antara PT Indofon dengan Pengurus Vanderwick Football Club dan Karang Taruna Sendangrejo. Turnamen berlangsung Bulan mei 2023, di Lapangan Desa Sendangrejo Minggir Sleman.

Penasihat Vanderwijck Football Club, Arif Kurniyanto menjelaskan, turnamen ini dilatarbelakangi oleh  adanya kompetisi Liga 2 yang diselenggarakan oleh ASKAB Sleman pada Juli 2023 mendatang. Turnamen ini, diharapkan menjadi ajang pemanasan dan mempersiapkan masing-masing tim guna berlaga di Liga 2 Askab yang akan segera datang.

“Di sisi lain, kami juga ingin menjalin silaturahmi dengan mempererat persaudaraan dan persatuan dengan sesama klub sepak bola di DIY melalui turnament yang akan kami selenggarakan ini,” katanya.

Ketua Panitia Turnamen “Vanderwijck Indofon Cup I”, Nur Sahid menambahkan, pihaknya menargetkan peserta sebanyak 16 kesebelasan akan meramaikan turnamen ini. Pihak panitia mensyarakatkan seluruh tim yang bergabung dalam turnamen,  adalah klub-klub yang terdaftar resmi di PSSI. Pihaknya sudah mengirimkan undangan ke klub-klub resmi ASKAB se-DIY, untuk mengikuti dan meramaikan turnamen dimaksud.

“Kami menggunakan sistem gugur,” katanya menjelaskan.

Pertandingan akan diselenggarakan setiap Kamis, Jumat, Sabtu dan Minggu selama Bulan mei 2023, mulai pukul 15.00 Wib sampai dengan selesai.  Sedangkan pendaftaran dilayani  9 sampai dengan 29 April 2023, dengan biaya pendaftaran Rp 300.000.

“Pembayaran registrasi maksimal 30 April 2023. Sedangkan technical meeting dilaksanakan pada 30 April 2023. Untuk tempatnya akan kami sampaikan menyusul. Nah, setiap tim boleh mendaftarkan maksimal 18 pemain + 4 official dan mereka bebas menggunakan pemain berstatus profesional atau ex profesional,” kata Sahid.

Pada turnamen ini, pihak panitia kata Sahid, menyediakan apresiasi berupa uang pembinaan, trophy dan piagam, baik untuk Juara 1, Juara 2 maupun Juara 3.

Recent Posts

KKP Bagikan Paket Protein Ikan dan Sembako ke Masyarakat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) membagikan paket protein ikan yang terdiri dari…

35 menit yang lalu

UMKM Ungkap Segudang Manfaat Ikut Pertamina UMK Academy, Produknya Bisa Go Global!

MONITOR, Jakarta -  Digelar sejak 2020, PT Pertamina (Persero) melalui program UMK Academy telah berhasil…

15 jam yang lalu

Ramadan dan Lebaran Terlewat, Impor Murah Tahan Lonjakan PMI Manufaktur

MONITOR, Jakarta - Purchasing Manager’s Index (PMI) Manufaktur Indonesia pada bulan Maret 2025 masih berada…

15 jam yang lalu

Pulang Lebaran Jadi Lebih Hemat! Pertamina Diskon BBM Rp300/Liter, Begini Caranya!

MONITOR, Jakarta - Upaya apresiasi kepada konsumen pada Lebaran terus dilakukan Pertamina Patra Niaga, kali…

15 jam yang lalu

HUT ke-543 Kabupaten Cirebon, Ini Harapan Besar Tokoh Putra Daerah

MONITOR - Tokoh Nasional Putra Daerah Cirebon yang juga anggota DPR RI 2024 - 2029,…

18 jam yang lalu

Pimpinan DPR Harap Idul Fitri Jadi Momen Berbagi Kepedulian Demi Wujudkan Kesejahteraan Sosial

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal menyampaikan ucapan selamat Hari Raya…

2 hari yang lalu