JABAR-BANTEN

39 Kandidat Siap Bersaing di Musywil Muhammadiyah dan Aisyiyah Banten

MONITOR, Serang – Pimpinan Wilayah Muhammadiyah dan Aisyiyah Banten tengah menggelar agenda akbar yakni Musyawarah Wilayah ke-4. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Dakwah Muhammadiyah Kota Serang, selama Sabtu-Minggu (25-26/2/2023).

Ketua Panitia Musyawarah Wilayah Muhammadiyah Banten, Dadang Burhanudin, menjelaskan agenda Musypimwil diantaranya mendengarkan laporan Panitia Pemilihan (Panlih), Pembacaan Tata Tertib Pemilihan, Pemilihan Calon Sementara dan Pengesahan Calon Tetap anggota PWM Banten.

“Pembukaan Musyawarah Wilayah Muhammadiyah Banten dilaksanakan Sabtu, 25 Februari 2023 dihalaman Gedung Dakwah Muhammadiyah pukul 08.00 WIB dan akan dibuka langsung oleh Pj. Gubernur Banten, dan dihadiri oleh Bapak Dahlan Rais dan Yandri Susanto,” ujar Dadang di lokasi, Sabtu (25/2/2023).

Sementara itu, Ahmad Maksum selaku Sekretaris Panlih menyampaikan berdasarkan rekomendasi yang masuk ke Panlih terkumpul sebanyak 104 bakal calon. Dari 104 orang yang Panlih surati, terkumpul 55 orang yang mengembalikan surat kesediaan.

“Dari 55 orang yang mengembalikan surat kesediaan, di Musypimwil sudah dilakukan pemilihan untuk dikerucutkan menjadi 39 orang yang kemudian ditetapkan sebagai Calon Tetap Anggota PWM Banten. Di Musywil besok 39 calon tetap akan dipilih oleh peserta Musywil menjadi 13 orang untuk menjadi Tim Formatur,” jelasnya.

Adapun semua proses pemilihan di Musypimwil dan Musywil dilakukan secara e-voting dengan dukungan Tim IT dari Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT).

Berikut Calon Tetap Anggota PWM Banten 2022-2027 :

Achmad Kosasih, Dr. H,MM
Ade Muchlas Syarief, H
Afrizon, Dr
Agus Gunawan, Dr. H.M.Pd
Agus Wahyudi, Dr. Ir. H.MM
Ahmad Amarullah, Dr. H, M.Pd
Ahmad Maksum, S.Sos. MM
Anshor, H.S.Sos
Asnawi Syarbini, Dr. H. MAP
Asrori Muktarom, Dr. M.Ag
Chatib Rasyid Dr. H. MH
Dadang Burhanuddin, Drs. H. M.Pd
Dadang Setiawan, Dr. H
Dedy Efendi, Dr
Esri Arwen, Dr. H. M.Pd
Djasuro Surya, Dr. H. M.Si
Eddy Mistam S, Drs. MM
Enawar, Dr. MM
Gufroni, SH. MH
Hamdani, Dr. SE. MM. M.Pd. M.Ak
Hery Kustanto, Dr. MM
Jaka Supriyanta, Apt. Drs. M.Pd
M. Syamsuddin, Dr. H. M.Pd
Muhyi Mohas, Dr. H. SH, MH
Muljadi, Dr. MM
Naf’an Torihora, Prof. Dr
Naisan, H. M. SH, MH
Priyo Susilo, Dr. MM
Rahmat, SE. MM
Romdoni, M.Pd
Saidun Derani, Asoc. Prof
Saiful Haq, Dr. Ir. MT
Shiddiq, H. M. S.P
Sholihin Abbas, A.Md
Syafrol Makmur, Ir. H. MM
Turhaerudin
Zakaria Syafei. Prof. Dr. H. M.Pd
Zalzulifah, Dr. M.Pd
Zulpiqor, S.Pd.I, MA

Recent Posts

Jelang Hari Guru, 101.786 Guru Madrasah dan Pendidikan Agama Lulus PPG

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengumumkan sebanyak 101.786 guru madrasah dan guru Pendidikan Agama di…

30 menit yang lalu

Kemenperin Apresiasi Ekspansi PT Citra Terus Makmur, Bukti Nyata Kekuatan Industri TPT Nasional

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengapresiasi langkah ekspansi yang dilakukan PT Citra…

49 menit yang lalu

PBNU Ingatkan Pendakwah Wajib Jaga Akhlak dan Martabat Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyesalkan tindakan dan perilaku pendakwah Elham Yahya…

2 jam yang lalu

Wamenag Tanggapi Video Viral Gus Elham Cium Anak Kecil, Tidak Pantas!

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama Romo Muhammad Syafii memberikan respon atas pertanyaan awak media…

3 jam yang lalu

Dosen UIN Jakarta Tegaskan Moderasi Beragama Dibutuhkan Sepanjang Masa

MONITOR, Jakarta - Moderasi Beragama bukan proyek, tetapi perjuangan bagi seluruh bangsa Indonesia. Indonesia yang…

4 jam yang lalu

Perkuat Industri Halal, Kemenperin Tandatangani Nota Kesepahaman dengan BPJPH

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat langkah transformasi menuju kemandirian ekonomi nasional melalui industrialisasi…

6 jam yang lalu