POLITIK

Dave Laksono Dinilai Paling Layak jadi Menpora

MONITOR, Jakarta – Mundurnya Zainudin Amali dari jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) membuka pintu keran bagi anak-anak muda. Salah satu pemuda yang diusulkan menggantikan kursi Zainuddin yaitu politikus Golkar, Dave Akbar Laksono.

Usulan tersebut datang dari Ketua Umum Ormas Dewan Pimpinan Nasional Gerakan Rakyat Cinta Indonesia (DPN Gercin Indonesia) Hendrik Yance Udam. Tokoh Nasional asal Papua menilai figur dan sosok Dave Laksono paling layak menjadi Menpora.

“Saya mengusulkan Dave Laksono sebagai pengganti Zainudin Amali sebagai Menpora RI kepada Presiden Republik Indonesia Bapak Jokowi. Saya juga meminta Ketua Umum DPP Partai Golkar Bapak Ir Airlangga Hartato untuk mendorong atau mendukung Bung Dave Laksono sebagai Menpora RI. Karena Mempora RI Sebelumnya Bapak zainuddin Amali telah mengudurkan diri karena ingin fokus di PSSI,” ujarnya, Jumat (24/2/2023).

Menurutnya, Dave Laksono memiliki kemampuan manajerial kepemimpinan yang sudah sangat teruji dan terbukti memimpin Kosgoro 57 dan AMPI. Apalagi hal itu pula kursi Menpora RI memang jatahnya Partai Golkar.

“Kami dari Ormas Gercin Indonesia memberikan dukugan secara total kepada Bung Dave Laksono untuk menjadi Menpora RI,” tegasnya.

Lanjut dia, sudah saatnya DPP Partai Golkar memberikan rekomendasi kepada Bapak Presiden Jokowi untuk mendukung Bung Dave Laksono menjadi Menpora RI. Apalagi kata HYU, Dave  Laksono adalah kader militan terbaik yang dimiliki Partai Golkar.

“Bung Dave juga telah sukses memberikan kontribusi nyata pengabdian karya kekaryaannya untuk Bangsa dan Negara. Terlebih khusus Partai Golkar yang sudah membesarkan namanya sebagai tokoh nasional yang elegan dan merakyat,” dukungnya.

Ia berharap agar semua elemen pemuda dan masyarakat Indonesia terlebih khusus DPP Partai Golkar untuk mendukung Dave Laksono.

“Sebab Dave Laksosno selaku politisi muda Partai Golkar yang juga Anggota Komisi I DPR RI ini memang layak menjadi Menpora RI,” tandasnya.

Recent Posts

Kabid PHU Kemenag Banten Ingatkan Jemaah Hindari Percekcokan Selama Berhaji

MONITOR, Jakarta - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten secara resmi melepas jemaah haji asal…

1 jam yang lalu

Layanan Qur’an Kemenag Tembus 55.873.751 Pengguna, LPMQ Segera Rilis Chat Qur’ani Berbasis AI

MONITOR, Jakarta -  Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Kementerian Agama (Kemenag) mencatat sejak diluncurkan pada…

7 jam yang lalu

Fahri Hamzah Bertemu Presiden IsDB Group Bahas Kolaborasi Pembiayaan Perumahan

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Perumahan (Wamen) dan Kawasan Permukiman (PKP) RI sekaligus Wakil Ketua…

9 jam yang lalu

Akademisi Kritik Asas Dominus Litis RKUHAP: Pembuat Kebijakan Harus Hati-hati

MONITOR, Jakarta - Civitas Akademika UIN Jakarta dalam diskusi bertajuk "Menyoal Sentralisasi Kewenangan Penegakan Hukum…

12 jam yang lalu

Menag Gaungkan Moderasi dan Pembangunan Berkelanjutan di Washington DC

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar, menegaskan bahwa kerukunan antarumat beragama memberikan kontribusi signifikan…

13 jam yang lalu

Penjelasan KH Moqsith tentang Wukuf di Arafah dan Keutamaannya

MONITOR, Makkah - Arafah menjadi bagian terpenting dalam pelaksanaan ibadah haji. Tidak sah haji seseorang…

16 jam yang lalu