Politisi Nasdem, Irma Suryani Chaniago
MONITOR, Jakarta – Fraksi Nasdem DPR RI kembali menekankan agar RUU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga (PPRT) segera disahkan. Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Irma Suryani, menilai tugas rekannya di parlemen tinggal selangkah lagi dalam mengawal RUU tersebut.
Dikatakan Irma, RUU PPRT perlu segera disahkan mengingat sudah mendapat dukungan dari pemerintah dan sangat dibutuhkan publik. Apalagi, Presiden Joko Widodo telah menagih RUU ini untuk segera disahkan.
“RUU ini tinggal disahkan di paripurna dan Presiden pun sudah minta DPR segera mengesahkan. Harusnya DPR sebagai wakil rakyat lebih memiliki keberpihakan pada rakyat. Bukannya malah menunda-nunda,” ujar Irma dalam keterangannya, Senin (13/2/2023).
Irma menjelaskan, payung hukum ini sangat mendesak dan dibutuhkan bagi seluruh pekerja rumah tangga. Untuk itu, ia meminta harus direalisasikan.
“Harusnya enggak ada (alasan menunda), tapi enggak mengerti juga bagaimana cara berpikirnya, malah menunda-nunda kebutuhan rakyat terhadap regulasi yang akan melindungi rakyat yang mereka wakili,” tandasnya.
MONITOR, Malang - Pimpinan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) harus terus mengembangkan kapasitas kepemimpinan (leadership) dan idelisme.…
MONITOR, Jakarta - Kasus keracunan pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali marak terjadi. Satu…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menerjunkan 1.142 taruna ke Provinsi Aceh dan…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW…
MONITOR, Jakarta - Keberhasilan TNI dalam operasi penyelamatan 18 karyawan PT Freeport Indonesia di Tembagapura…
MONITOR, Jakarta - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Sugiono, menegaskan bahwa pelindungan Warga Negara Indonesia…