PEMERINTAHAN

Jokowi Cek Pelayanan BPJS di RSUD Kota Pekanbaru

MONITOR, Pekanbaru – Siang ini, Presiden Joko Widodo meninjau pelayanan BPJS di salah satu RSUD di Kota Pekanbaru, Riau, Rabu (4/1/2023). Jokowi berkesempatan untuk dialog dengan pengunjung dan karyawan RSUD setempat.

Setibanya di RSUD Arifin Achmad, Jokowi langsung meninjau ruang perawatan kelas III. Di sana tampak beberapa pasien anak yang dirawat dengan fasilitas BPJS.

“Anaknya sakit apa?” tanya Presiden. “Kanker mata,” jawab ibu anak tersebut. Presiden juga menanyakan bagaimana pelayanan dari BPJS. “Bagus Pak, tidak masalah,” kata ibu itu.

Dari ruang perawatan, Presiden kemudian meninjau proses pendaftaran BPJS. Tampak sekitar 20 orang yang mengantre untuk melakukan proses pendaftaran.

“Bagaimana pelayanan pendaftaran di sini?” tanya Presiden.

“Bagus Pak,” jawab warga yang tengah mengurus pendaftaran.

Selain itu, Presiden juga menanyakan waktu pendaftaran kepada pegawai administrasi. “Jam berapa buka?” tanya Presiden.

“Kami buka jam 7 (pagi), Pak. Tutup jam 11-12 (siang) karena sudah tidak ada yang mengurus pendaftaran,” ucap salah seorang pegawai administrasi, sebagaimana dikutip dari laman Setkab.

Recent Posts

DPR Minta Negara Global Patuhi Pengadilan Internasional yang Keluarkan Surat Penangkapan PM Israel

MONITOR, Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat penangkapan bagi…

15 menit yang lalu

HGN 2024, Prof Rokhmin Beri Apresiasi Para Pahlawan Tanda Jasa

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Prof. Dr. Ir. Rokhmin…

29 menit yang lalu

Pemuda Muhammadiyah Dorong Penguatan Perlindungan Hukum bagi Pekerja Migran Melalui Revisi UU Perlindungan PMI

MONITOR, Jakarta - Perlindungan hukum bagi pekerja migran Indonesia (PMI) menjadi perhatian penting di tengah…

53 menit yang lalu

JPPI: Guru Madrasah Jangan Dipandang Sebelah Mata, Dibutuhkan Satu Sistem Tata Kelola Guru

MONITOR, Jakarta - Pada momentum hari guru nasional 2024, JPPI merasa penting untuk menyoroti secara…

1 jam yang lalu

Menag RI dan Menhaj Saudi Bertemu di Masjidil Haram, Bahas Haji dan Pemberdayaan Umat

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar bertemu dengan Menteri Haji dan Umrah Arab…

2 jam yang lalu

Tanggapi Usulan KPU dan Bawaslu Jadi Ad Hoc, DPR: Evaluasi Harus

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Zulfikar Arse Sadikin menanggapi adanya usulan…

5 jam yang lalu