PARLEMEN

Dasco Imbau Masyarakat Berhati-hati Hadapi Potensi Cuaca Ekstrem

MONITOR, Jakarta – Cuaca ekstrem yang melanda sejumlah wilayah di Tanah Air selama rentang waktu 28-30 Desember 2022 mendapat atensi dari Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad.

Dasco mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menghadapi potensi cuaca ekstrem tersebut.

“Apabila memang terpaksa keluar rumah ya harap berhati-hati dan beraktivitas seperlunya dan menghindari daerah-daerah yang mungkin dinyatakan rawan untuk adanya banjir dan lain sebagainya,” ujar Dasco kepada awak media, Rabu (28/12/2022).

Diketahui sebelumnya, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) memprediksi akan terjadi badai di Jabodetabek pada Rabu (28/12/2022).

Sedangkan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi tanggal 28 Desember bukan berpotensi badai, tetapi potensi hujan lebat.

Menurut BMKG peningkatan curah hujan dengan intensitas lebat hingga sangat lebat berpotensi terjadi pada tanggal 30 Desember 2022.

Recent Posts

Kementan Gencarkan Gerakkan Tanam Mei di Grobogan untuk Percepatan Panen dan Antisipasi Penyerangan OPT

MONITOR, Jakarta - Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan), Suwandi, mengunjungi Kabupaten Grobogan untuk percepatan…

9 jam yang lalu

Hari Ke-2 Penilaian 236 Lahan UIII, Masyarakat Antusias Terima Tim KJPP

MONITOR, Depok - Penilaian 236 lahan atas nama Kementerian Agama oleh Tim Terpadu Penanganan Dampak…

11 jam yang lalu

Peluang Besar Ekspor dari Industri Linting Kertas Sigaret

MONITOR, Jakarta - Penyerapan tenaga kerja dan peningkatan devisa merupakan beberapa fungsi penting dari sektor…

12 jam yang lalu

PPIH Madinah Intensifkan Persiapan Keberangkatan Jemaah ke Makkah

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji gelombang pertama akan mulai didorong dari Madinah Al-Munawwarah ke Makkah…

14 jam yang lalu

Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 29 Zulkaidah

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Arab Saudi telah mengeluarkan kebijakan bahwa jemaah umrah masih bisa masuk…

16 jam yang lalu

Produsen Elektronik RI Jajaki Kerja Sama dengan Perusahaan Uzbekistan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian membuka peluang bagi para pelaku industri dalam negeri untuk memperluas…

16 jam yang lalu