Jumat, 22 November, 2024

Jokowi Ajak Negara G20 Perkuat Arsitektur Kesehatan Global

MONITOR, Bali – Presiden Joko Widodo mengajak seluruh pemimpin negara G20 untuk memperkuat arsitektur kesehatan. Hal itu disampaikan Jokowi ketika memimpin sesi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20, Selasa (15/11/2022), di Hotel The Apurva Kempinski, Kabupaten Badung, Bali.

“Darurat kesehatan berikutnya dapat muncul kapan saja, kali ini dunia harus lebih siap. Kesiapsiagaan kita akan menyelamatkan nyawa dan perekonomian kita. G20 harus mengambil langkah-langkah nyata dan segera,” ucap Jokowi.

Untuk itu, lanjut Jokowi, negara G20 harus mengambil langkah nyata untuk meningkatkan kapasitas kesehatan global, mulai dari penguatan arsitektur kesehatan hingga peningkatan kesetaraan kapasitas kesehatan.

“Arsitektur kesehatan global harus diperkuat. Kita perlu WHO (World Health and Organization) yang lebih kuat dan bertaring. Solidaritas dan keadilan harus menjadi ruh arsitektur kesehatan global,” jelasnya.

- Advertisement -

Selain itu, Jokowi menegaskan Indonesia memimpin upaya pembentukan dana pandemi dan diikuti negara-negara G20. Adapun penambahan kontribusi pendanaan dilakukan secara optimal.

“Saya mengajak semua pihak berkontribusi. Indonesia telah memberikan komitmen 50 juta dolar. G20 harus ikut mengawal proses pembentukan traktat pandemi. Ini penting untuk memperkuat kesiapsiagaan di tingkat nasional, kawasan, dan global,” ujarnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER